PROKAL.CO, BATULICIN - Hutan di Indonesia sudah masuk kategori kritis. Dalam jurnal terbaru, setiap tahunnya bumi kehilangan 15 miliar pohon.
Kalau kondisi ini tidak mendapat perhatian serius, maka jumlah tersebut bisa saja bertambah. “Kita tidak ingin negara-negara lain merambah hutan di Indonesia. Sebaliknya, Indonesia harus tetap hijau.
Kalau tidak begitu, maka akan jadi petaka bagi bumi kita ini,” ujar Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemkab Tanbu Ambo Sakka, kemarin.
Dikatakannya, untuk merubah CO2 yang dikeluarkan oleh satu orang manusia dalam satu tahun, setiap orang harus menanam 96 pohon, baru bisa merubah CO2 yang dihirup. (kry/ij/bin)