Menyiapkan Generasi Milenial Jadi Menteri

- Kamis, 21 Maret 2019 | 15:29 WIB

BANJARMASIN - Kementerian Keuangan RI bekerjasama dengan para ekonom dari berbagai Perguruan Tinggi (PT) di Kalsel menggelar Workshop Simulasi APBN 2019, Kamis (21/3).

Workshop yang dimulai sejak pukul 08.00 pagi itu diikuti 50 orang mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat dan Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad serta para pegawai muda Kanwil Direktorat Jenderal Pembendaharaan Kalsel, Kanwil Direktorat Jenderal Pajak Kalselteng, Kanwil Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Bagian Selatan, Sera Kanwil Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Kalselteng.

Kepala Bidang Pengembangan Model Pengolahan Data Makro Badan Kebijakan Fiskal, Kemenkeu RI, Rinaldi Akbar Ph.D mengatakan kegiatan ini sebagai digelar untuk mendidik generasi muda Indonesia agar bisa memahami kebijakan fiskal khusus ha mengenai struktur dan proses penyusunan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).

"Intinya mereka ini dididik dan dipersiapkan untuk menjadi Menteri Keuangan," kata Akbar yang ditemui Radar Banjarmasin, disela-sela acara.

Mereka yang masih muda ini diberi berbagai materi, mulai teori, tanya jawab dan simulasi langsung dengan angka-angka sesungguhnya dengan kondisi anggaran saat ini.(gmp/ema)

Editor: berry-Beri Mardiansyah

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X