Banjarbaru Luncurkan Kalender Event di Jogja

- Senin, 25 Maret 2019 | 06:38 WIB

BANJARBARU - Masyarakat kini tak perlu susah-susah mencaritahu kapan jadwal penyelenggaraan berbagai event di Banjarbaru. Sebab, Pemko Banjarbaru Sabtu (23/3) tadi secara resmi melaunching Calender Of Event Banjarbaru 2019.

Diluncurkan di Monumen Serangan Umum 1 Maret Km 0, Malioboro, Yogyakarta, kalender tersebut memuat jadwal agenda event di Banjarbaru selama satu tahun penuh. Dengan dilengkapi waktu dan tempat pelaksanaannya.

Walikota Banjarbaru Nadjmi Adhani mengatakan, 2019 telah ditetapkan sebagai tahun kunjungan ke Kota Banjarbaru. Untuk itu, perlu ada agenda tetap yang dituangkan dalam Calender Of Event Banjarbaru 2019.

"Di kalender ini terdapat 16 event yang akan dipromosikan, diantaranya Banjarbaru Fair dan Puncak Hari Jadi ke-20 Kota Banjarbaru, Bazar UMKM dan Murjani Banjarbaru Festival," katanya.

Dia mengungkapkan, Yogyakarta dipilih menjadi tempat peluncuran kalender event lantaran merupakan kota paling tepat untuk mempromosikan konsep wisata Banjarbaru. "Yogyakarta ini selain terkenal akan keramahannya, juga menjadi salah satu kota tujuan pelancong dalam dan luar negeri," ungkapnya.

Launching Calender Of Event Banjarbaru 2019 sendiri dilaksanakan dalam acara Pentas Kangen Jogja, sebuah event yang sebelumnya bernama Klangenan Jogja yang digelar untuk menawarkan dan memperkenalkan seni pada masyarakat, khususnya para wisatawan.

Selain itu, acara itu juga untuk menghibur masyarakat dan wisatawan yang berkunjung. Pentas Kangen Jogja digelar rutin setiap bulan sebagai salah satu daya tarik bagi wisatawan dan meningkatkan durasi waktu tinggal wisatawan di Yogyakarta. Serta, menjadi salah satu obat kangen bagi wisatawan yang dulu pernah merasakan keramahan Yogyakarta.

Bersamaan dengan momen itulah, Pemerintah Kota Banjarbaru melalui Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata berinisiatif untuk meluncurkan Calendar of Event Banjarbaru 2019 sebagai media promosi wisata Kota Banjarbaru ke tingkat Nasional. (ris/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X