Banyak Peserta Pemilu Tak Bertanggungjawab

- Senin, 15 April 2019 | 08:32 WIB

BANJARMASIN - Pemilu serentak 2019, Minggu (14/4) kemarin sejatinya telah memasuki masa tenang. Sharusnya tidak diperbolehkan lagi ada alat peraga kampanye (APK) yang terpasang. Namun nyatanya, ada banyak APK yang terlihat masih berdiri di sejumlah tempat.

Kondisi tersebut, memaksa Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) bertindak tegas melakukan penertiban. Akan tetapi, lantaran terlalu banyak APK yang belum diturunkan membuat mereka kewalahan untuk menertibkannya.

Ssaking banyaknya APK yang masih terpasang mengharuskan Bawaslu Banjar untuk melanjutkan penertiban pada hari ini (15/4). Sebab, waktu satu hari tak cukup untuk menurunkan semua APK.

"Banyak sekali APK yang masih terpasang. Tidak cukup satu hari membersihkannya, karena harus bertahap. Jadi, penurunan kami lanjutkan besok (hari ini)," kata Komisioner Bawaslu Banjar, Divisi Pencegahan dan Hubungan Antar Lembaga, Hairul Falah.

Dia mengungkapkan, seharusnya APK diturunkan sendiri oleh para peserta pemilu. Hal itu berdasarkan Peraturan KPU Nomor 23 tahun 2018 tentang Kampanye Pemilihan Umum Pasal 34 ayat (8). "Tapi nyatanya, hanya sedikit peserta pemilu yang menjalankan aturan itu," ungkapnya.

Pria yang akrab disapa Hairul ini berharap, agar peserta pemilu punya kesadaran untuk menurunkan sendiri APK yang masih terpasang. Baik dalam bentuk spanduk maupun baliho. "Kalau cuma kami yang menurunkan, pasti kewalahan. Sebab, anggota kami terbatas," ujarnya.

Dari pantauan Radar Banjarmasin, kemarin memang masih banyak APK yang belum diturunkan oleh pemiliknya. Salah satunya di kawasan Dermaga Waduk Riam Kanan. Di sana, masih ada sejumlah baliho partai dan caleg dengan berbagai ukuran yang masih terpasang.

"Kalau masih ada APK yang belum diturunkan, berarti anggota kami belum sampai ke sana," ucap Hairul Falah.

Selain di Kabupaten Banjar, APK juga masih banyak terpasang di wilayah Banjarbaru. Hal itu juga membuat Bawaslu Banjarbaru harus bekerja ekstra untuk menertibkannya.

"Kawan-kawan di Liang Anggang ada yang sampai malam menurunkan APK. Itupun masih ada yang belum sempat diturunkan," ungkap Ketua Bawaslu Banjarbaru Dahtiar.

Dia menyampaikan, padahal para peserta pemilu sudah berjanji akan menurunkan APK mereka pada masa tenang pemilu. Namun, nyatanya masih banyak yang terpasang.

"Kami padahal berencana ingin menurunkan semua APK pada Sabtu (13/4), tapi kata para peserta pemilu akan mereka turunkan sendiri. Tapi, pada kenyataannya masih banyak yang masih terpasang," pungkasnya. (ris/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X