Kelelahan, Caleg di Tanah Laut Meninggal Dunia.

- Rabu, 24 April 2019 | 12:40 WIB

PELAIHARI-Tidak hanya anggota KPPS dan Aparat Kepolisian yang kehilangan nyawa saat bertugas di Pemilu Serentak, namun Calon Legislatif diperkirakan meraih suara tertinggi harus kehilangan nyawa.

Hal ini dialami oleh Sumaryono, salah satu Caleg di Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Daerah Pemilihan (Dapil) II meliputi Kecamatan Tambang Ulang dan Bati Bati, harus kehilangan nyawa usai mengalami kelelahan mengawal perolehan suara.

Saat dikonfirmasi Ketua DPD Nasdem Tala Edy Porwanto membenarkan, jika ada salah satu Caleg dari partainya ini kehilangan nyawa saat mengawal perhitungan suara.

"Beliau meninggal malam tadi," ucapnya, Rabu (21/4).

Menurut Edy, Sumaryono yang berada di nomor urut nomor dua ini, diperkirakan memiliki suara tertinggi berdasarkan perhitungan sementara yang mencapai 1200 suara untuk suara pribadi.

"Itu hitungan dari hasil sementara, sebelum KPU memutuskan," ungkapnya.

Untuk itu, pihaknya mengimbau kepada Caleg Nasdem yang lain untuk menjaga kesehatan, karena rekapitulasi suara ini tidak hanya memerlukan stamina, namun juga memerlukan pikiran yang sangat tenang. (ard/ema)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X