Sabtu ini, 50 Calon Pengantin Ijab Kabul Serentak

- Selasa, 30 April 2019 | 11:23 WIB

BANJARMASIN-Kantor Kementerian Agama Kalsel, akan menurunkan 50 orang penghulu untuk menyukseskan nikah massal yang digelar Sabtu 4 Mei mendatang. Nikah massal tersebut bekerjasama dengan Baznas Kalsel.

Ijab Kabul serentak itu akan berlangsung di Masjid Raya Sabilal Muhtadin Banjarmasin. Pasangan pengantin pun akan mengenakan pakaian pengantin yang disediakan panitia.

Hal itu disampaikan Kepala Kementerian Agama Kalsel H Noor Fachmi, Senin (29/4). Adapun tujuan kegiatan ini menurutnya, untuk membantu masyarat Banua, yang kurang mampu, mengingat biaya nikah massal ini adalah nol rupiah atau gratis.

"Bedanya dalam nikah massal ini, pasangan pengantin memperoleh bingkisan dan uang tali asih. Nanti pasangan pengantin juga akan diserahkan buku nikah dan kartu nikah elektronik," terang Noor Fachmi.

Lanjutnya, kegiatan ini terlaksana berkat inisiasi Baznas Kalsel. Sasarannya masyarakat kurang mampu untuk membantu mereka bersanding dipelaminan.

"Total ada 50 pasangan pengantin nanti. 25 pasangan dari Banjarmasin, 2 pasangan disetiap kabupaten. Pasangan akan kami fasilitasi seragam tentunya," jelasnya.

Ditambahkan Noor Fachmi, ini pertama kerjasama dengan Baznas Kalsel, pihaknya selaku kementerian Agama tentu menyambut baik."Nanti pasangan pengantin akan serentak mengucapkan ijab kabul," tutupnya.(lan/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB

Januari hingga Maret, 7 Kebakaran di Balangan

Selasa, 26 Maret 2024 | 15:35 WIB
X