Hujan Deras, Warga Masih Rela Antri di Pasar Murah

- Sabtu, 25 Mei 2019 | 10:28 WIB

BANJARMASIN - Hujan deras tak meredam antusias ratusan warga Banjarmasin untuk mengantri sembako murah yang digelar Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Provinsi Kalimantan Selatan. Di Siring Menara Pandang Pierre Tandean, kemarin (24/5) sore.

Ketua pelaksana pasar murah Ramadan PSMTI tahun 2019, Gusniadi Juhana, mengatakan pasar murah ini adalah kedua kali digelar Paguyuban PSMTI Kalimantan Selatan. Acara digelar selama 3 hari sejak kemarin tanggal 24 hingga besok Minggu tanggal 26 Mei.

Gusniadi mengatakan, pasar murah tahun ini lebih banyak 3 kali lipat dari pada tahun sebelumnya, lebih banyak menyediakan sembako agar bisa lebih banyak dirasakan warga Banjarmasin.

"Tahun ini kami sediakan 15 ton gula pasar, 9.000 pcs minyak goreng, 16.000 dus mie instan, dan paket lainnya siap dijual dengan harga yang lebih murah sekitar 15 sampai 20 persen dari harga normal," ujarnya.

Shopia, warga Kampung Gedang, merasa sangat terbantu untuk memenuhi kebutuhan dapur menjelang lebaran yang sebentar lagi akan tiba.

"Harganya lumayan miring, sehingga bisa lebih berhemat. Saya saja bela-belain harus bolak balik mengantri, satu kali antrian barang yang di beli sudah dibatasi oleh panitia, tapi boleh balik lagi dan mengantri dari awal lagi," imbuhnya.

Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina, mengapresiasi kegiatan sosial lewat pasar murah yang digelar oleh PSMTI Kalsel. Ibnu berharap agenda semacam ini rutin digelar setiap tahun.

"Karena sangat bermanfaat bagi masyarakat Banjarmasin, yaitu menjual harga sembako dengan harga yang murah, sehingga membuat antusias warga Banjarmasin berdatangan meskipun hujan deras sedang mengguyur Banjarmasin ," tutur Ibnu. (mr-154/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pelanggar Perda Ramadan di HSS Turun Drastis

Selasa, 16 April 2024 | 14:40 WIB
X