Malam Ini, Festival Jukung Tanglong

- Rabu, 3 Juli 2019 | 12:57 WIB

BANJARMASIN - Malam ini (3/7) ada Festival Jukung Tanglong di Menara Pandang, Siring Pierre Tandean. Demi memeriahkan perayaan Hari Keluarga Nasional ke-26, dimana Kalsel menjadi tuan rumahnya.

"Festival ini diikuti perwakilan 34 provinsi seluruh Indonesia. Masing-masing daerah akan menampilkan ikonnya masing-masing di atas Sungai Martapura," jelas Kabid Pengembangan Pariwisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banjarmasin Khuzaimi, kemarin (2/7).

Contoh, tuan rumah akan menampilkan ikon rumah Banjar seperti Bubungan Tinggi. "Kalteng mau menampilkan burung enggang. Sementara DKI Jakarta menampilkan Monas," sebutnya.

Selain jukung tanglong, masih ada dua acara lagi pada malam nanti. Yakni pameran dagang dan festival kuliner jalanan. Tambah ramai karena kawasan siring akan diramaikan Pasar Terapung.

Target pemko jelas. Melalui festival ini, Banjarmasin bisa dikenang daerah lain sebagai Kota Seribu Sungai. "Bagaimana memukau para tamu dengan pemandangan Sungai Martapura," pungkasnya. (mr-154/fud/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X