Di Event Karate, Begini Jadinya Ketika Pesilat Unjuk Gigi

- Jumat, 5 Juli 2019 | 16:01 WIB

BANJARMASIN - Sama-sama cabang olahraga (cabor) beladiri, baik pencak silat dan karate tetap beda. Tapi, apa jadinya jika kedua cabor tersebut bersua di satu momen.

Inilah yang terjadi di pembukaan Kejuaraan Karate Ketua Umum KONI Banjarmasin Cup Open 2019 di Borneo Indoor Futsal, Banjarmasin.

Di tengah-tengah ratusan karateka, para pesilat dengan gagah berani memperagakan jurus. Mulai dari tangan kosong, hingga jurus bersenjata mereka suguhkan di hadapan para karateka.

"Mereka adalah para pesilat dari Asosiasi Perguruan Pencak Silat Budaya Indonesia (APPSBI) Kalsel. Kebetulan, ketuanya adalah Pak H Hermansyah yang juga Ketua Umum KONI Kota Banjarmasin," ungkap Ketua Umum Pengurus Kota Federasi Olahraga Karate Do Indonesia (Pengkot Forki) Banjarmasin, Johansyah Muchlis.

Menurut Johan, tidak ada yang salah apabila mengundang cabor beladiri lain tampil di ajang karate. "Anggap sebagai ajang silaturahmi antar cabor beladiri," paparnya.

Sementara itu, Ketua KONI Kota Banjarmasin, Hermansyah mengaku bangga kejuaraan karate ini diikuti secara antusias oleh para karateka. "Pesertanya bukan hanya dari Banjarmasin, tapi juga dari wilayah Kalsel lainnya. Bahkan, juga datang dari Kalteng dan Kalbar. Ke depan, kejuaraan ini diusahakan akan digelar secara rutin setahun sekali," papar pria yang juga menjabat sebagai Wakil Walikota Banjarmasin itu.(oza/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X