Kala Jaksa Pria Ditantang Memasak, Enak Gak Ya?

- Minggu, 21 Juli 2019 | 17:05 WIB

BANJARBARU - Meski keseharian berkutat dengan hukum. Rupanya para jaksa dan pegawai di Kejaksaan Negeri (Kejari) Banjarbaru punya aktivitas unik: Kompetisi memasak.

Hal ini tampak terlihat dalam momentum Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 59 tahun 2019 pada Sabtu (20/7). Salah satu gelaran acara yakni lomba memasak serta agenda lain seperti jalan santai dan melaksanakan pertandingan final pekan olahraga HBA 2019 dengan berbagai cabang olahraga.

Yang lebih menyorot perhatian awak media yang meliput. Lomba memasak ini khusus untuk laki-laki yang diikuti para pejabat di Korps Adhyaksa ini.

Agar lebih menyeragamkan,  peserta lomba masak wajib memasak satu menu. Yakni memasang nasi goreng dengan bahan yang sudah disiapkan oleh panitia kegiatan.

Dengan waktu yang telah ditentukan, enam orang peserta harus menyiapkan nasi goreng karya mereka sendiri.

Hasil masakan mereka langsung dinilai oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Banjarbaru Silvia Desty Rosalina bersama perwakilan dari media.

Hasilnya, Kasi Pidum Kejari Banjarbaru Budi Muklis dinyatakan sebagai peserta dengan masakan nasi goreng yang paling nikmat oleh juri penilai.

Untuk pertandingan final futsal memakai sarung mempertemukan tim Polresta Banjarbaru dan tim Pengadilan Banjarbaru dengan trofi juara diraih tim Polres Banjarbaru. "Berbagai kegiatan dilaksanakan untuk memeriahkan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 59 tahun 2019," kata Silvia Desty Rosalina.

Khusus untuk lomba memasak dikatakannya spontan dilaksanakan dengan tidak diketahui oleh para peserta. "Para peserta yang terdiri dari para kasi dan kasubbag tidak mengetahui bila akan ada lomba memasak. Idenya dari para istri mereka," lanjutnya.

Menyambut HBA 2019 dikatakannya pihaknya melaksanakan lomba-lomba yang unik, meski sederhana namun berlangsung meriah.

Pada puncak Hari Bhakti Adyaksa (HBA) 2019, Senin, (22/7) Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Banjarbaru rencananya akan meluncurkan pelayanan aplikasi berbasis android.

Kasi Pidum Kejari Banjarbaru Budi Muklis mengatakan bahwa pihaknya terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Kota Banjarbaru.

Bentuk pelayanan yang akan segera diluncurkan yakni pelayanan berbasis online melalui aplikasi yang bisa diakses melalui Android.

Tiga pelayanan online itu yakni aplikasi Si Anang (sistem layanan antar tilang), aplikasi si Bungas (sistem Layanan Besuk Nang Lapas) serta layanan BRI LINK Koprasi MAS ( menyediakan berbagai macam layanan perbankan,dan atribute Kejaksaan dan ATK Kantor).

Selain bisa dibuka melalui aplikasi android, tiga aplikasi ini juga bisa dibuka melalui website Www.sianangbungas.com.

Halaman:

Editor: berry-Beri Mardiansyah

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X