Enam Hari "Banyu Mati" di Banjarmasin, Inilah Wilayah yang Terdampak

- Selasa, 23 Juli 2019 | 10:04 WIB

BANJARMASIN - PDAM Bandarmasih mulai bersiaga. Memasuki kemarau, Banjarmasin kerap mengalami krisis air bersih. Sebagai antisipasi, pipa distribusi berdiameter 600 dan 500 milimeter pada IPA I akan direhab.

Direktur Operasional PDAM Bandarmasih Supian mengatakan, instrusi air laut ke Sungai Martapura sebagai stok utama air baku mulai terjadi. "Jika air asin mulai mencemari Sungai Bilu, artinya musim kemarau sudah dekat," ujarnya, kemarin (22/7).

Disebutkannya, kadar garam di Sungai Bilu sudah menyentuh angka 3-12 miligram per liter. Sementara di wilayah Basirih lebih parah. Sudah mencapai 600 miligram per liter.

"Kekhawatiran kami adalah kadar gram di Sungai Bilu terus menanjak hingga 250 miligram per liter. Jika itu terjadi, maka air baku di sana tak bisa lagi diolah," tambahnya.

Guna menekan kadar garam, air baku dari Sungai Bilu dicampur dengan air baku dari Sungai Tabuk. "Dengan takaran yang pas, kadar garam bisa dikurangi melalui pencampuran ini," jelasnya.

Lantas, apa hubungannya dengan rehab pipa-pipa besar tersebut? Perawatan valve alias kran pipa di IPA (Instalasi Pengolahan Air) I Ahmad Yani itu krusial untuk proses pencampuran tersebut.

Selama perbaikan pipa berlangsung, distribusi air kepada pelanggan akan terhenti selama sepekan. Dimulai sejak Rabu (24/7) sampai lima hari berikutnya.

--

"Daerah pelanggan yang terdampak meliputi seluruh Kecamatan Banjarmasin Barat, sebagian Tengah dan sebagian Utara. Khususnya dari Jembatan S Parman sampai Kayu Tangi Ujung arah keluar kota," beber Sopian.

--

Pekerjaan itu diperkirakan makan waktu enam jam. Dari jam 9 pagi sampai jam 3 siang. "Tapi setelah perbaikan rampung, aliran air tak langsung normal. Butuh waktu pemulihan selama lima hari," tambahnya.

Warga diimbau menyiapkan penampungan air bersih di rumah. Untuk keperluan mendesak, PDAM menyediakan layanan mobil tangki keliling. (mr-154/fud/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Banjarmasin Pulangkan 10 Orang Terlantar

Jumat, 26 April 2024 | 14:30 WIB
X