Buang Sampah Jangan ke Sungai..! Sungai Kemuning Kumuhkan Bawah Jembatan Kembar

- Kamis, 15 Agustus 2019 | 10:30 WIB

BANJARBARU - Musim kemarau yang melanda Banjarbaru dan sekitarnya tak hanya memicu intenstitas Karhurla. Melainkan, debit air Sungai Kemuning turut terdampak.

Dari pantauan beberapa hari terakhir. Sungai Kemuning dangkal. Akibatnya, tak sedikit sampah seperti bungkusan plastik, makanan maupun sampah lainnya tersendat.

Hal yang nampak terpantau adalah dari atas Jembatan Kembar Loktabat. Dari atas Jembatan yang berlokasi di Jalan A Yani Km 33 ini, tampak beberapa tumpukan sampah tersendat di beberapa titik di atas sungai.

Salah satu warga yang kerap lewat jembatan ini, Rian mengaku dua hari terakhir mengamati kondisi ini. Menurutnya pemandangan sampah di atas sungai membuat estetika aliran sungai di tengah kota terganggu.

"Jujur jadi kotor sih kelihatannya. Apalagi kiri kanannya kan belum di siring, jadi terlihat agak semrawut. Mungkin karena airnya dangkal jadi sampahnya tidak ikut mengalir," ujarnya.

Atas kondisi ini, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjarbaru menyebut jika memang faktor dangkalnya sungai tak bisa dihindari. Meski begitu, pihaknya mengaku jika selama ini kebersihan sungai kemuning selalu dimaksimalkan di akomodir meski SDM petugas kebersihannya terbatas.

"Memang di bagian itu merupakan hilirnya sungai Kemuning. Jadi sampah yang dari hulu menumpuk di sana, apalagi ketika dangkal musim kemarau ini. Tentu secepatnya akan kita tinjau ke lokasi," kata Kabid Kebersihan DLH Banjarbaru, Suhartono.

Diakui Suhartono, jika tak bisa ditampik jumlah SDM di Dinas LH terbatas. Hal ini katanya yang kerap membuat pantauan di Sungai Kemuning kurang termonitor.

"Karena SDM kita menyebar ke mana-mana. Misalnya ada yang membersihkan jalan, parit atau drainase maupun sungai. Tapi atas adanya laporan ini, kita akan segera tindaklanjuti," jujurnya.

Soal pencegahan sebenarnya ucapnya sudah jauh-jauh hari dilakukan. Selain sosialisasi tentang larangan membuang sampah ke Sungai. Spanduk atau papan imbauan telah disebar di beberapa titik rawan, termasuk jembatan-jembatan.

"Hanya saja memang masih ada masyarakat yang kurang begitu peduli dengan kebersihan sungainya. Memang dari kita pasti akan membersihkan, tapi kita harap sebenarnya masyarakat juga pro aktif untuk bersama-sama menjaga kebersihan sungai. Karena kan sungai ini juga milik warga Banjarbaru," jelasnya.

Ke depannya, ia juga akan menjalin komunikasi dan koordinasi dengan forum RT RW yang wilayahnya berada di bantaran sungai.

"Selain mengingatkan warganya agar tidak membuang ke sungai, kita juga ingin mendorong kalau ada warga bukan dari daerah sana yang kedapatan membuang ke sungai agar ditegur. Karena laporannya juga ada warga yang melintas malah yang membuang sampah ke sungai," tuntasnya. (rvn/bin/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X