Meriah..! Ketika Dispora-BUMN Bersinergi

- Senin, 19 Agustus 2019 | 08:42 WIB

BANJARMASIN - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel kembali menggelar event olahraga untuk masyarakat Kalsel. Lewat gelaran Jalan Sehat 5 Kilometer di kawasan Nol Kilometer, Banjarmasin, kemarin (18/8).

Untuk event kali ini, Dispora Kalsel bersinergi dengan perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). PT Jasa Raharja (Persero) sebagai penanggung jawab kegiatan, PT Danareksa, dan PT Surabaya Industri Estate Rungkut (PT SIER). 

"Event ini digelar untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan RI ke-74. Diberi tajuk BUMN Hadir untuk Negeri," ungkap Kadispora Kalsel, Hermansyah.

Menurut Herman, sinergi seperti ini harus sering dilakukan. "Melalui kegiatan seperti inilah masyarakat bisa merasakan aksi nyata kolaborasi pemerintah dengan BUMN. Terutama dalam menciptakan masyarakat yang sehat melalui aktivitas olahraga," sebutnya.

Asisten Deputi Usaha Konstruksi, Sarana dan Prasarana Perhubungan II Kementerian BUMN, Indriani Widiastuti berjanji program BUMN Hadir untuk Negeri bisa terus dilaksanakan tiap tahun.

"Tentunya dengan format event yang lebih menarik dan memberikan manfaat besar buat masyarakat secara luas, terutama di Kalsel. Mohon doa agar bisnis BUMN makin berkembang, supaya bisa semakin memberikan manfaat buat masyarakat," sambungnya.

Kegiatan Jalan Santai 5 Kilometer tersebut diikuti kurang lebih 2 ribu peserta. Dilepas oleh Asisten I Bidang Pemerintahan Kalsel, Siswansyah. "Demi mewujudkan Kalsel yang mandiri dan terdepan diperlukan kolaborasi dengan semua pihak, tak terkecuali dari BUMN," tuntasnya.(oza\/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Banjarmasin Pulangkan 10 Orang Terlantar

Jumat, 26 April 2024 | 14:30 WIB
X