PROKAL.CO,
Banjarbaru - Program Penumbuhan Wirausahawan Muda Pertanian (PWMP) SMK-PP Negeri Banjarbaru telah memulai langkah awal mempersiapkan kelompok-kelompok PWMP di tahun 2019 ini, dimana persiapan telah dimulai sejak bulan juni 2019.
Di tahun 2019 ini kelompok PWMP SMK-PP N Banjarbaru bertambah lagi menjadi 15 kelompok, yang merupakan kelompok baru yang berisi siswa kelas XI dan beberapa dari siswa kelas XII TP. 2019/2020.
Ke 15 kelompok yang berjumlah 46 orang siswa ini nantinya akan menjadi peserta PWMP angkatan tahun 2019 yang akan dibimbing untuk menjadi wirausahawan atau Agripreneur.
Mereka nantinya diharapkan setelah menjadi tenaga terdidik pertanian akan menjadi pengusaha pertanian, sekaligus menjadi penggerak dan pencipta lapangan pekerjaan di sektor pertanian
Salah satu siswa kelompok PWMP angkatan 2019, Gilang Iqbal mustofa, mengatakan, “Ikut serta menjadi peserta PWMP karena ingin mencoba berwirausaha dan mendapatkan pengalaman di dunia PWMP ini”, Katanya.
Gilang yang tergabung dalam kelompok PWMP dengan nama “Jamur Makmur” bersama dengan Riky Surya Pratama dan Muhammad Ilham ini akan mengembangkan budidaya jamur merang.