Wabup Hadiri Pencanangan ZI Karang Bintang

- Sabtu, 24 Agustus 2019 | 07:19 WIB

BATULICIN - Wabup Tanbu H Ready Kambo menghadiri Pencanangan Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) di lingkungan Kantor Kecamatan Karang Bintang.

Pencanangan ZI WBK diawali dengan pembacaan naskah integritas oleh Camat Karang Bintang Noor Hidayat bersama aparatur Kecamatan Karang Bintang.

Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan fakta integritas oleh Wabup, Kapolsek, Danramil, Ketua MUI Karang Bintang, Kepala KUA Karang Bintang, Ketua APDESI Karang Bintang, dan tokoh masyarakat.

Terkait pencanangan ZI WBK ini, Camat Karang Bintang Noor Hidayat mengharapkan dukungan semua pihak sehingga zona integritas bebas korupsi di wilayah Kecamatan Karang Bintang terlaksana sebagaimana komitmen yang disampaikan.

Sementara itu, Wabup H Ready Kambo mengatakan pencanangan zona integritas diharapkan mampu membentuk karakter aparatur birokrasi secara pribadi maupun kelembagaan yang profesional dan berkinerja baik dalam rangka mewujudkan lingkungan Pemkab Tanbu menjadi zona yang berintegritas dan bebas dari korupsi, serta wilayah birokrasi bersih dan melayani.

Untuk diketahui, Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu mencanangkan sebanyak 5 SKPD sebagai Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (ZI WBK) yakni Disdukpencapil, DPMPTSP, RSUD dr H Andi Abdurrahman Noor, Kecamatan Satui dan Kecamatan Karang Bintang. (kry/ram/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X