Ribuan Peserta Meriahkan Gowes Balobakan

- Senin, 26 Agustus 2019 | 08:54 WIB

BANJARBARU - Ribuan goweser dari berbagai daerah, Minggu (25/8) kemarin memadati Lapangan Puma di Loktabat Utara. Mereka datang untuk mengikuti Gowes Fun XC Balobakan Part 2 dalam rangka memeriahkan HUT ke-74 RI.

Para peserta sendiri dilepas langsung oleh Wali Kota Banjarbaru H Najdmi Adhani. Namun sebelum bendera start dikibarkan, mereka diajak untuk baegal dan senam bersama Nadjmi serta para panitia pelaksana diiringi lagu Miss You Banjarbaru. Selanjutnya peserta gowes menempuh jalur sepanjang lebih dari 20 km.

Wali Kota Banjarbaru H Nadjmi Adhani dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana yang telah menggelar event itu untuk yang kedua kalinya.

"Kami berharap di tahun-tahun berikutnya kegiatan ini semakin meriah, tambah banyak peserta yang hadir dan hadiahnya pun semakin banyak," ucapnya.

Kepada para goweser, dia berpesan untuk menikmati jalur yang dilalui, sembari mengabadikan tempat-tempat menarik yang ada dan mengunggahnya di media sosial. Sebagai bentuk promosi Kota Banjarbaru.

“Dengan dipromosikannya lokasi menarik di Banjarbaru di media sosial, diharapkan semakin banyak orang yang ingin datang dan berkunjung ke sini," pungkasnya. (ris/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X