Tanamkan Nasionalisme, Arutmin Gelar Seminar Wawasan Kebangsaan

- Jumat, 30 Agustus 2019 | 09:07 WIB

BANJARBARU - PT Arutmin Indonesia (Arutmin) melakukan sinergi bersama dengan BEM fakultas yang ada di kampus ULM Banjarbaru, melaksanakan kegiatan Seminar Wawasan Kebangsaan, Senin (26/8).

Seminar kebangsaan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-74 Republik Indonesia. BEM yang menjadi pelaksana dalam acara ini yaitu BEM Fakultas Perikanan dan Kelautan, BEM Fakultas Pertanian, BEM Fakultas Kehutanan dan BEM Fakultas Teknik.

Arutmin mengharapkan sinergitas bersama dengan akademisi, salah satunya dalam upaya kali ini adalah mahasiswa untuk menjaring civitas pemuda yang ada di kampus.

Hal ini juga dikarenakan dengan tema yang dibawakan pada Seminar Wawasan Kebangsaan ini, yaitu “Pemuda sebagai Kader Bela Negara Anti Terorisme dan Radikalisme.”. Kegiatan yang dilaksanakan di Auditoriam Fakultas Perikanan dan Kelautan ini berhasil menjaring antusiasme peserta.

Terbukti dengan target 200 orang mahasiswa yang direncanakan, namun  melebihi target menjadi 250 orang yang tergabung dalam kegiatan ini. Mulai dari mahasiswa yang ada di ULM itu sendiri, mahasiswa IAIN hingga kalangan anak SMA yang ada di Banjarbaru. Materi yang dibawakan oleh narasumber pun menarik minat peserta karena latar belakang dan sudut pandang narasumber yang berbeda.

 Seperti pemaparan dari Prof. Dr. Ir. Idiannor Mahyudin, M.Si., yang merupakan Guru Besar dari FPK ULM menjelaskan betapa pentingnya peran pemuda di zaman yang sekarang ini, karena memegang tonggak kemajuan bangsa di masa yang akan datang dengan berbagai macam tantangannya saat ini.

Sedangkan narasumber berikutnya yaitu Mayor Albert Frantesca, M.Han., yang berlatar belakang Militer tepatnya di Korem 101 Antasari Banjarmasin memaparkan materi Upaya Pencegahan Radikalisme dan Terorisme di Kalimantan Selatan.

Mayor Albert memberikan gagasan dan pemahaman yang lebih mendalam kepada mahasiswa untuk menghindari pengaruh-pengaruh yang akan memberikan kerugian untuk bangsa Indonesia ini.

“Saya sangat senang sekali dengan kegiatan ini, walaupun awalnya sempat pesimis namun ternyata peserta malah over,” ucap Diana Puspita selaku Kepala Kantor Arutmin Banjarbaru. “Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, adik-adik mahasiswa menjadi lebih sadar untuk mempertahankan kebangsaan dan ideologi yang kita anut di Indonesia,” tambahnya.

Kegiatan ini disambut antusias para peserta.

“Kita sebagai panitia pelaksana sebelumnya sangat menanti-nanti kegiatan seperti ini, selain menambah pengetahuan juga menjalin silaturahmi kepada para peserta yang hadir disini,” ucap Hamzah, panitia pelaksana Seminar Wawasan Kebangsaan ini.

“Saya pribadi jadi lebih mengerti bagaimana menyikapi ajakan-ajakan yang negatif, apalagi yang berkaitan dengan radikalisme kita wajib menghindarinya,”ucap Arphe, salah satu mahasiswa baru. (mat/adv/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X