Cegah Kanker Serviks Tahanan Perempuan, Ini yang Dilakukan Dokkes Polda Kalsel

- Jumat, 30 Agustus 2019 | 09:58 WIB

BANJARMASIN - Sepuluh orang tahanan perempuan di rumah tahanan Mapolda Kalsel dikunjungi tim Dokkes Polda Kalsel, Rabu(28/8) . Mereka diberikan penyuluhan kesehatan tentang pencegahan kanker serviks.

Supaya tak tegang, personel Dokkes yang dipimpin Paur Doksid Iptu Supriadi dan beberapa orang anggotanya mengajak berolah raga ringan. Suasana menjadi cair. Begitu pula tahanan antusias mendengarkan penjelasan personel bagaimana terjadi gejala–gejala kanker serviks. Bahkan langkah penangaan apabila terserang penyakit tersebut.

Iptu Supriadi Noor menjelaskan bagaimana melakukan pencegahan. Tentu dengan berpola hidup sehat dengan mengonsumsi makanan yang cukup nutrisi dan bergizi.

"Jaga sanitasi lingkungan, dan hindari pembersihan bagian genital dengan air yang kotor. Hindari berhubungan intim saat usia dini. Selalu setia kepada pasangan , jangan bergonta-ganti apalagi diikuti dengan hubungan intim. Perbanyak konsumsi makanan sayuran yang kandungan beta karotennya cukup banyak, konsumsi vitamin C dan E," jelas Supriadi mewakili Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol Erwinn Zainul Hakim.

Kanker serviks bukanlah penyakit keturunan. "Semua kami paparkan apa itu penyebab kanker serviks, faktor risiko, perjalanan penyakit, gejala kanker, hingga deteksi dini kanker serviks," ujar Supriadi.

Penyuluhan kesehatan dilanjutkan dengan motivasi dan support hidup sehat dan psikis sehat. "Kegiatan seperti ini akan dilakukan ke rumah tahanan lainnya di jajaran Polda Kalsel," janjinya.(lan/dye/ema)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X