Deklarasi Bersama Lindungi Warga Papua

- Jumat, 6 September 2019 | 10:20 WIB

BANJARMASIN - Ikatan Kekeluargaan Antar Suku Bangsa Kalsel mendeklarasikan ikrar bersama demi memperkokoh persatuan dan kesatuan antar suku bangsa di Banua, Rabu (5/9) sore.

Ada sekitar 50 perwakilan antar suku dan bangsa (IKASBA) turut berkumpul di Siring Patung Bekantan, Jalan Kapten Pierre Tendean, Kelurahan Sungai Baru, Banjarmasin.

Isi deklarasi yang dibacakan mendukung dan membantu pemerintah untuk menciptakan perdamaian antar suku bangsa di Bumi Lambung Mangkurat.

Selanjutnya menyatakan bersaudara dengan warga Papua di manapun mereka berada di Bumi Lambung Mangkurat. Saling menjunjung tinggi nilai-nilai kebudayaan untuk terciptanya silaturahmi suku.

Menjamin dan melindungi warga Papua di mana berada di Bumi Lambung Mangkurat. Ikatan Kekeluargaan Antar Suku Bangsa) se-Kalimantan Selatan bersama warga Papua menjunjung tinggi NKRI.

Penanggung jawab acara, Arie Tandau menjelaskan bahwa kegiatan tersebut menyikapi gesekan yang terjadi di Surabaya. Mengakibatkan Papua mengalami gejolak. Kehadiran semua perwakilan antar suku dan bangsa tersebut yang tergabung dalam IKASBA sepakat untuk mendeklarasikan ikrar.

"Kita suku-suku di Banjarmasin menerima dengan senang hati bagi suku atau warga Papua untuk hidup saling berdampingan, menjaga persatuan, dan kesatuan di Bumi Lambung Mangkurat," kata pengurus DAD dan juga anggota FKUB Provinsi Kalsel ini.

Ikrar juga disebutkan demi memperkokoh keutuhan warga Negara Indonesia, menolak semua bentuk provokasi dari pihak yang tidak bertanggung jawab dengan niat memecah belah NKRI.

"Kami mengharapkan kontribusi dan kerja sama antar suku di Kalsel untuk menjaga perdamaian serta memperkokoh persatuan antara suku bangsa di Indonesia. Khususnya di Banua, untuk selalu hidup rukun dan damai," pesan Arie Tandau. Selain itu, juga hadir dosen Fakultas Ekonomi ULM, Rawinta sebagai pembimbing anak-anak Papua di Kalsel.(lan/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X