Sempat Terseok di Putaran Pertama, Ganti Pelatih, Sekarang Martapura FC Terobos 4 Besar

- Senin, 16 September 2019 | 09:58 WIB

MARTAPURA - Martapura FC sukses meraih poin penuh saat menjamu tim papan atas Persis Solo dengan skor 2-1 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Jumat sore (13/9). Praktis menjaga peluang lolos ke babak 8 besar Liga 2 2019. 

Dua gol Macan Gaib, julukan Martapura FC masing-masing dicetak Erwin Gutawa pada menit 43. Satu gol tambahan dihasilkan melalui sepakan Mario Aibekop menit 49. Sedangkan satu gol hiburan Persis Solo dicetak Nanang di penghujung laga, tepatnya pada menit 85.

Atas hasil tersebut, Martapura FC naik ke peringkat empat klasemen sementara dengan raihan 20 poin dari 14 laga yang sudah dilakoni. Sedangkan Persis Solo menguntit di posisi kelima. Dengan raihan poin sama, namun MFC unggul dalam selisih gol.

Pelatih Martapura FC, Frans Sinatra Huwae mengungkapkan bahwa mereka berhasil membuktikan tidak ketergantungan dengan salah satu pemain saja. Tanpa diperkuat beberapa pemain andalan, ditambah kondisi pemain yang tidak fit sepenuhnya.

"Marshel tidak enak badan, Agamal dan Kapten Ardan Aras juga bermain dengan kondisi yang dipaksakan. Namun, tekad mereka untuk menang di laga kemarin sangat kuat," ucapnya.

Meski sempat tertekan di babak kedua, Frans menilai hal tersebut akan menjadi evaluasi bagi timnya, terlepas dari tiga poin yang diraih. "Masalahnya saat ditekan lawan, anak-anak terlalu terburu-buru melepaskan bola. Hasilnya lawan mudah untuk mengantisipasi serangan yang dirancang," ungkap Frans.

Gelandang Martapura FC, Amirul Mukminin mengatakan kunci keberhasilan mereka meraih tiga poin berkat instruksi pelatih yang menerapkan permainan agresif untuk menekan lawan. "Kami mampu menjalankan dengan baik, meski kecolongan. Namun, tiga poin kemarin harus disyukuri," kata Amir.(bir/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemain Terbaik Februari Jadi Milik Lilipaly

Jumat, 29 Maret 2024 | 12:40 WIB

Clippers Libas 76ers dengan Skor Tipis

Jumat, 29 Maret 2024 | 02:26 WIB

Matangkan Program Latihan, Baru Pindah Venue

Senin, 25 Maret 2024 | 12:15 WIB

IMI Kaltim Gencarkan Event

Senin, 25 Maret 2024 | 10:55 WIB

Zohri Geber Latihan di Phoenix

Senin, 25 Maret 2024 | 10:50 WIB

Angkat Besi Kaltim Tatap Persiapan Khusus

Senin, 25 Maret 2024 | 10:15 WIB

Ajang PON Pertama, Siap Kerja Keras demi Emas

Senin, 25 Maret 2024 | 09:15 WIB

Bikin Pelatih Terkagum-kagum

Senin, 25 Maret 2024 | 07:50 WIB

Wushu Kaltim Target Maksimal di Piala Wapres

Sabtu, 23 Maret 2024 | 13:00 WIB

Panitia Pelatda Pastikan Semua Atlet Ambil Bagian

Jumat, 22 Maret 2024 | 14:25 WIB

Max Verstappen Ancam Pergi dari Red Bull

Jumat, 22 Maret 2024 | 13:25 WIB
X