Maling Vaping Gigit 2 Polisi, Pelaku Masih 17 Tahun

- Senin, 30 September 2019 | 11:19 WIB

BANJARMASIN - Pencuri satu ini bikin geram polisi. Ketika diamankan di Polsekta Banjarmasin Utara, pelaku yang masih bau kencur ini nekat menggigit kedua penyidik yang sedang memeriksanya.

Inisialnya T, umurnya baru 17 tahun, tinggal di kawasan Liang Anggang, Banjarbaru. Dia dijemput polisi setelah mencuri vaping di sebuah toko rokok elektrik di Jalan Sultan Adam, Sabtu (28/9) malam.

Untung saja T tak digebuki warga sekitar. Kebetulan, ada polisi yang sedang berada di dekat situ. Amukan massa pun berhasil dicegah.

Pemilik toko, Julian Pratama Saputra menceritakan, dia tak menaruh kecurigaan kepada T saat mendatangi tokonya. "Siapapun yang datang ke toko saya anggap sebagai calon pembeli yang harus dilayani," ujarnya.

Dengan kepercayaan diri tinggi, T meminta ditunjukkan vaping paling mahal. "Saya sebutkan saja harganya. Dia lalu melihat-lihat barangnya," tambah lelaki 30 tahun itu.

Setelah bertanya ini-itu, Julian berpindah untuk melayani calon pembeli lain. "Ketika saya lengah, dia sudah menghilang dari depan toko," tukasnya.

Tak ingin berprasangka buruk, lelaki jangkung itu menanyai rekan kerjanya, Azai. Ternyata benar, T tak mengembalikan barang yang dipegangnya.

"Langsung saja saya kejar ke jalan. Sekitar 30 meter, saya lihat dia berjalan dengan tergesa-gesa. Saya teriaki maling," kisahnya.

Pelaku pun panik. Ketika tertangkap, dia masih coba menyangkal. Menyatakan bahwa vaping seharga Rp275 ribu itu sudah dikembalikan. "Kami geledah, ternyata ada barangnya di kantong celana," ujarnya.

Seingat korban, T datang tak sendirian. Dia dibonceng seorang teman yang mengendarai sepeda motor. Tapi ketika ditangkap warga, T hanya seorang diri. "Entah kemana temannya, mungkin kabur," pungkas Julian.

T rupanya sedang setengah mabuk. Dia nekat menggigit kedua polisi yang sedang memeriksanya. Polisi pertama digigit di tangan, rekannya digigit di punggung.

Kedua penyidik itu pun tampak meringis kesakitan setelah digigit. "Betul, saya sempat menggigit dua pak polisi," sahut pelaku saat ditanyai Radar Banjarmasin. Dia juga mengakui sedang mabuk.

T lantas menyalahkan sang teman. Inisialnya E, si pembawa sepeda motor yang kabur ketika aksi T kepergok. "Dia yang punya ide. Sumpah! Baru pertama kali saya mencuri," kelitnya. (lan/fud/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pengedar Kabur, Orang Suruhan Diringkus

Rabu, 17 April 2024 | 09:34 WIB

Sepeda Motor Dikembalikan Sindikat Penipu

Senin, 15 April 2024 | 15:15 WIB
X