Persambi Gelar Pelatihan Perdana

- Jumat, 25 Oktober 2019 | 11:08 WIB

BANJARMASIN - Pengurus provinsi Persatuan Sambo Indonesia (Persambi) Kalsel yang baru terbentuk langsung bergerak mencari bibit atlet. Salah satu caranya dengan terlebih dahulu menggelar Pelatihan Pelatih Sambo se-Kalimantan Selatan tahun 2019 di Hotel Roditha Banjarmasin, kemarin (24/10) siang.

Dalam pelatihan tersebut, Persambi Kalsel mendatangkan pelatih nasional seperti Andi Nugroho dan wasit nasional Martin Tandionugroho.

Ketua Persambi Kalsel, Muhammad Iderus mengatakan sebanyak 30 peserta dari 12 kabupaten kota ikut hadir dalam pelatihan ini. Menariknya 30 calon pelatih Sambo ini datang dari berbagai unsur beladiri.

Mulai dari silat, karate, tinju dan taekwondo. “Ini adalah event pertama kalinya kami selenggarakan di Kalsel. Tujuannya jelas untuk membina dan melahirkan atlet sambo di Banua,” kata mantan anggota DPRD Banjarmasin ini.

Sebelumnya atlet Sambo Banua, Ridha Wahdaniyaty di kelas 80 kilogram wanita kini tengah mengikuti Pelatnas di Jakarta. Bahkan tidak hanya kelas nasional, Ridha juga berhasil mencatatkan prestasi dunia dengan meraih medali di Korea Selatan dan China baru-baru ini.

"Kami ucapkan terima kasih kepada Kemenpora yang telah memfasilitasi kami, serta Dispora dan KONI Kalsel yang ikut memberikan support," lanjut dia.

Perwakilan Kemenpora, Firtian Yudiswandarta menambahkan sudah beberapa cabor memanfaatkan pendanaan Kemenpora untuk pelatihan. Salah satunya Persambi Kalsel. "Syaratnya tentu punya perencanaan. Jika pelatihan dilakukan secara simultan dari pusat hingga ke daerah pasti akan menghasilkan atlet berkualitas," kata dia.

Hadir juga dalam kegiatan ini perwakilan KONI Kalsel dan Pembinaan Prestasi Olahraga Dispora Kalsel M Fitri Hernandi.(bir/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X