Ceramah UAS, Jalur Tanjung Expo Center Bakal Ditutup

- Senin, 28 Oktober 2019 | 15:24 WIB

TANJUNG – Warga Kabupaten Tabalong dan sekitarnya yang ingin menyaksikan secara langsung tausiyah agama Ustad Abdul Somad (UAS) Lc Selasa (29/10/19) sebaiknya membaca informasi berikut.

Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tabalong berencana mengubah beberapa jalur lalu lintas ke lokasi ceramah tersebut. Yakni di Tanjung Expo Center. Perubahan itu dilakukan mulai pukul 16.00 Wita.

Adapun perubahan jalur lalu lintas di kawasan Mabuun itu dilakukan dengan menutup akses jalan di Obor Mabuun ke arah Banjarmasin, tepat menuju ke Tanjung Expo Center. Jalan tersebut dialih ke jalur Guru Danau.

Sementara dari arah sebaliknya tetap menggunakan jalur yang ada. Tidak ada perubahan dan penutupan jalur.

Selain itu, untuk lokasi parkir juga telah ditetapkan Dishub Kabupaten Tabalong agar masyarakat yang ingin ke Tanjung Expo Center nyaman.

Ada tujuh titik lokasi parkir yang bisa dimanfaatkan warga. Yaitu Halaman Taman Makam Pahlawan Mabuun dan sepanjang jalan dari Tugu Obor ke arah Guru Danau, parkir majelis Guru Danau, Parkiran samping Teriminal Mabuun, areal bekas Mall Toyibah, halaman DPRD Tabalong dan tanah kosong samping kantor DPRD Tabalong.

Kepala Dishub Kabupaten Tabalong, Zulfan Noor mengatakan, pengaturan lalu lintas dan parkir ini untuk memperlancar arus lalu lintas. “Supaya tidak macet,” katanya. (ibn/ema)

Lokasi Parkir Ceramah Ustad Abdul Somad Lc
1. Halaman Taman Makam Pahlawan Mabuun (sepanjang jalan dari Obor Besar ke arah Guru Danau)

2. Depan SDN MABUUN (sepanjang jalan dari Guru Danau ke Obor Besar)

3. Parkir Majelis Guru Danau

4. Parkiran TATOS (samping Teriminal Mabuun)

5. Mall Taybah (samping terminal Mabuun)

6. Halaman Kantor DPRD Tabalong

7. Tanah kosong samping kantor DPRD Tabalong

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Banjarmasin Pulangkan 10 Orang Terlantar

Jumat, 26 April 2024 | 14:30 WIB
X