Berbau Busuk, Mayat Lelaki Gantung Diri Ditemukan di Mabuun

- Senin, 4 November 2019 | 10:51 WIB

 

TANJUNG - Sesosok mayat dengan posisi tergantung tali ditemukan warga di Mabuun, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong menghebohkan warga setempat, Minggu sore (3/11/19). 

 

Posisi jenazah pria itu tergantung dengan tali tepat di depan jendela sebuah rumah yang belum selesai dikerjakan.

Ia mengenakan celana panjang dan kaos oblong lengan pendek. Terlihat kondisinya membengkak dengan posisi kaki dan tangannya membujur ke bawah.

Dekat dengan kejadian itu terdapat sejumlah identitas yang diduga miliknya. Dari keterangan Kartu Tanda Penduduk (KTP) korban bernama Hendra Maratha, warga Tanjung Redep, Kalimantan Timur. Kelahiran Banjarmasin, 25 September 1981, pekerjaan sopir.

"Penemuannya baru saja," kata anggota Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tabalong, Fahri.

Mayat Tergantung Itu Bau Busuk

Cerita Kasatreskrim Polres Tabalong Iptu Matnur, penemuan mayat di kawasan obor mati di Mabuun, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong awalnya dari warga yang mencium bau busuk.

"Ada warga jalan-jalan dan mencium bau busuk ketika dicari asalnya ternyata dari mayat," katanya.
Anggota kepolisian mendapat laporan dan langsung menuju ke TKP sekitar pukul 16.00 wita, Minggu (3/11/19).

Kondisi korban tergantung di bagian leher yang terikat tali nilon berwarga putih dan digantukan di angin angin atas jendela di sebuah rumah kosong.

Saat ini anggota Polres Tabalong tengah melakukan identifikasi pengumpulan keterangan dan barang bukti, serta melakukan penyidikan lebih lanjut.

Sementara itu korban dibawa ke RSUD Badaruddin Kasim Tanjung. (ibn/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pengedar Kabur, Orang Suruhan Diringkus

Rabu, 17 April 2024 | 09:34 WIB

Sepeda Motor Dikembalikan Sindikat Penipu

Senin, 15 April 2024 | 15:15 WIB
X