MEMBANGGAKAN..! Karateka Kalsel Ukir Sejarah di Bandung

- Senin, 11 November 2019 | 10:51 WIB

BANJARMASIN - Membanggakan, itulah kata yang tepat untuk menggambarkan prestasi tim karate Lemkari Kalsel. Mereka sukses mengukir sejarah sebagai juara umum Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Lemkari Anton Lesiangi Cup 2019 di Bandung, Jawa Barat, 8-10 November.

Di ajang paling prestisius bagi para karateka Lemkari se-Indonesia itu, tim Lemkari Kalsel meraih 19 medali emas, sepuluh medali perak, dan empat medali perunggu. Kalsel menempati peringkat teratas dari 17 kontingen Lemkari seluruh Indonesia.

Pelatih sekaligus koordinatir kontingen Lemkari Kalsel, Yusfiansyah menjelaskan prestasi ini jadi motivasi untuk meraih prestasi di ajang yang lebih bergengsi. "Sekian tahun Lemkari Kalsel seperti macan tidur.

Alhamdulillah, tahun ini kami berhasil membuktikan diri jadi yang terbaik di level nasional," ungkap pria yang akrab disapa Yusfi itu.

Ditambahkan Yusfi langkah mulus karateka Lemkari Kalsel sudah terlihat sejak awal melakoni Kejurnas ini.

"Hari pertama karateka kami sudah dapat empat emas. Yakni, lewat penampilan Syabil Fatih Aleka di nomor kata usia dini dan kumite minus 30 kg. Selain itu, Cantik Meyza Salsabila dan Syaiful Hikam masing-masing satu emas di nomor kata pemula putri dan kata junior putra," sebutnya.

Ditambahkan Yusfi, kunci kesuksesan tim Lemkari Kalsel meraih prestasi ini lantaran kesolidan dan dukungan penuh dari Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor.

"Oleh karena itu, saya mewakili Lemkari Kalsel menghaturkan banyak terima kasih kepada Paman Birin. Mudah-mudahan, ke depan kami bisa meraih prestasi yang lebih baik lagi," sebutnya.

Sementara itu, salah satu karateka Lemkari Kalsel, Cantik Meyza Salsabila mengaku senang bisa dapat medali emas di Kejurnas. "Medali emas ini menambah semangat saya untuk terus rajin latihan dan berprestasi di masa mendatang," tandasnya.(oza/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X