Hari Kesehatan Nasional, Dinkes Banjarmasin Gelar Bakti Sosial

- Senin, 11 November 2019 | 11:09 WIB

BANJARMASIN - Memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-55 yang jatuh besok (12/11), Dinas Kesehatan Banjarmasin menggelar bakti sosial, kemarin (10/11).

Seperti donor darah, pemeriksaan penyakit tidak menular, pemeriksaan darah, dan konsultasi kesehatan gratis di Terminal Induk Jalan Ahmad Yani kilometer enam.

"Selain itu juga ada jalan santai dengan pembagian doorprize yang diikuti keluarga besar Dinkes. Ada sekitar 3.000 orang yang ikut," kata Kepala Dinkes Banjarmasin Machli Riyadi.

Tahun ini, temanya adalah 'Generasi Sehat, Indonesia Unggul'. Harapannya, lewat seabrek kegiatan ini, masyarakat tergerak untuk berperilaku hidup sehat. Selain itu, juga meningkatkan kekompakan di internal Dinkes.

"Tentu tidak sekadar sehat, tapi juga terjadi peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Semoga kita memiliki semangat untuk meningkatkan kesehatan masyarakat," tukas Machli.

Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina juga hadir untuk melepas peserta jalan santai. "Mari semua warga kota, ayo dari sekarang hidup dengan pola sehat, agar tidak mudah sakit," ujarnya.

Pada perayaan puncak besok, Ibnu berharap tak sekadar seremoni, tapi ada hasil nyata untuk masyarakat. "Mudah-mudahan kinerja Dinkes meningkat. Pelayanan kesehatan kepada masyarakat Banjarmasin semakin bagus," pesannya. (hid/fud/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X