Said dan Auf Lamar Parpol, Pilkada Banjar Tambah Berwarna

- Selasa, 26 November 2019 | 06:50 WIB

MARTAPURA – Peta politik Kabupaten Banjar tambah berwarna dengan munculnya dua nama baru yang melamar ke partai politik. Dua calon itu adalah Ketua Demokrat Banjar Masrur Auf Ja’far dan Sekda Banjarbaru Said Abdullah Al Kaff.

Said Abdullah telah melamar partai berbeda yaitu Gerindra dan PAN. Dua partai itu dianggapnya lebih dari cukup bila mengusung maju menjadi calon bupati. Gerindra mengantongi 8 kursi di DPRD Banjar sedangkan PAN mempunyai 3 kursi. Syarat minimal mengusung calon satu paket calon hanya 9 kursi.

Said pun memilih partai yang telah memberikan sinyal positif bisa mengusung dirinya mengikuti pilkada periode 2021-2026. PAN adalah partai kedua yang dilamarnya, ia mendatangi DPC PAN di KM 39,8 Martapura, kemarin bersama puluhan pendukungnya.

Dirinya siap berhenti sebagai ASN dan menanggalkan fasilitas sebagai Sekda Banjarbaru bila ada kepastian dan ditetapkan oleh KPU Banjar. Said mengaku memasuki usia pensiun pada 2025 akan datang. Secara aturan wajib mengundurkan diri.”Semoga ada sinyal bagus dari PAN dan Gerindra. Dua partai ini sudah cukup untuk maju,” tuturnya.

Dari data yang berhasil dihimpun, nama-nama bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Banjar terus bermunculan. Ada dari kader partai, profesional dan pengusaha. Dari kader partai adalah Andin Sofyanoor, H Rusli, Gusti Iskandar (Golkar). Gerindra ada nama Manan Rifani. Sedangkan dari Nasdem mengemuka nama H Saidi Mansyur. Kemudian, kader PPP menonjol nama KH Ali Murtadho dan Habib Hasan Al Habsy.

Terbaru nama Masrur Auf Ja’far dari Demokrat. Heru Pribadi Jaya dan Iqbal Khalilurrahman (PKB) santer dikabarkan ikut maju. Terakhir adalah Akhmad Rifani dari PDI Perjuangan dan Ustaz Rudi Firdaus dari PKS Banjar. Sementara itu, sosok ASN yang bakal maju bila mendapat dukungan partai adalah Mada Teruna, Ferryansyah, dan Said Abdullah Al Kaff. Sementara mantan ASN dan pengusaha ada nama Gusti Sulaiman Razak.

Ketua DPC Demokrat Banjar Masrur Auf Ja’farkemarin bahkan sudah mendatangi PKB Banjar bersama pengurus partai dan Ketua Fraksi Nasdem Muhammad Marbawi. Setelah diterima oleh Ketua PKB Banjar Heru Pribadi Jaya, mereka kemudian bersilaturahmi ke rumah Bupati Banjar H Khalilurrahman.

Kkepada Guru Khalil, sapaan H Khalilurrahman, Auf mengatakan penjajakan awal sekaligus memohon restu, pasalnya Guru Khalil adalah salah satu politisi dan deklarator PKB. “Pertemuan dengan Guru Khalil difasilitas oleh Heru Pribadi Jaya. Silaturahmi untuk suksesi pilkada Banjar,” ujar Auf. (mam/ran/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Banjarmasin Pulangkan 10 Orang Terlantar

Jumat, 26 April 2024 | 14:30 WIB
X