Perdana, Forki Gelar Kejurprov Karate Pertama di Kalsel

- Selasa, 24 Desember 2019 | 11:24 WIB

BANJARMASIN – Pengurus Provinsi Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Kalsel menggelar Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) untuk pertama kalinya. Ajang yang bertajuk Paman Birin Cup I 2019 ini akan dihelat di Borneo Indoor Futsal Banjarmasin, 27-29 Desember ini. Menggelar berbagai kelas pertandingan Kumite (tanding) maupun Kata (seni), Kejurprov ini diperkirakan akan dihadiri oleh ratusan karateka dari seluruh penjuru Kalsel.

Mochtasarul Hamzah Noor, Ketua Panitia Pelaksana Kejurprov Karate Paman Birin Cup I 2019 menjelaskan tiap kelas hanya boleh diikuti maksimal dua karateka. “Kejurprov ini mempertandingkan karateka Forki Kabupaten/Kota. Selain itu, para karateka yang berasal dari perguruan atau dojo, akan masuk skuat Pengprov Forki Kalsel,” ungkap pria yang akrab disapa Hamzah ini kala ditemui di Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel, Senin (23/12).

Ditambahkan Hamzah, nomor pertandingan yang digelar terbilang lengkap. “Baik Kata maupun Kumite kami bedakan dalam berbagai kelas, dengan demikian potensi meraih prestasi bagi para karateka juga cukup besar. Sementara, kategori peserta kami bedakan menjadi tiga, yakni kadet, junior, dan senior baik putra maupun putri,” sambungnya.

Yang tak kalah penting, event Kejurprov ini merupakan yang pertama kalinya diselenggarakan di bawah komando H Sahbirin Noor, Ketua Umum Forki Kalsel yang juga Gubernur Kalsel. “Diharapkan, Forki masing-masing Kabupaten/Kota menyertakan para karateka terbaiknya di Kejurprov Karate Kalsel Paman Birin Cup I 2019. Di samping itu, pada 24-25 Desember kami juga mengadakan pelatihan wasit juri karate se-Kalsel dengan mendatangkan penatar dari Forki Pusat,” paparnya.

Sementara itu, Kepala Dispora Kalsel, H Hermansyah menuturkan pihaknya mendukung penuh gelaran Kejurprov Karate Kalsel Paman Birin Cup I 2019. “Mudah-mudahan, dengan adanya event Kejurprov ini akan memberikan peluang bagi karateka Kalsel dalam mengukir prestasi. Selain itu, ajang ini juga sebagai momen silaturahim antar karateka se-Kalsel,” pungkasnya.(oza/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB
X