Untuk Penumpang Bandara, BRT Digratiskan

- Rabu, 25 Desember 2019 | 13:09 WIB

BANJARMASIN - Dinas Perhubungan (Dishub) Kalsel menggratiskan Bus Rapid Transit (BRT) untuk tujuan ke Bandara Syamsudin Noor dari titik keberangkatan Terminal Gambut Barakat Km 17 dan sebaliknya.

Dua BRT dan satu BRT cadangan disiapkan Dishub Kalsel untuk membantu masyarakat yang kesusahan transportasi menuju bandara. “Kami gratiskan seperti BRT awal-awal beroperasi lalu,” ujar Sekretaris Dishub Kalsel, Mirhansyah.

Meski demikian, calon penumpang jangan senang dulu. Meski digratiskan dari bandara ke Terminal Gambut Barakat Km 17 maupun sebaliknya, namun untuk keberangkatan dari halte keberangkatan di Banjarmasin maupun di Banjarbaru menuju Terminal Gambut Barakat Km 17 tetap dikenakan biaya, yakni Rp5 ribu.

Dengan hanya dua unit BRT yang difungsikan ke bandara, tentu masih sangat terbatas dalam melayani penumpang. Menyiasati keterbatasan unit ini, Dishub hanya membuka jam keberangkatan siang dan sore hari. Untuk jadwal siang, BRT berangkat ke bandara pukul 12.30 Wita. Sedangkan sore hari pukul 16.00 Wita.

“Sejak awal BRT tak hanya untuk angkutan massal di jalan umum. Tapi menyasar ke semua tempat publik. Termasuk bandara,” terang Mirhan.

Khusus jalan menuju ke bandara, Dishub terangnya akan menambah beberapa fasilitas pendukung. Seperti halte dan bus stop. “Pelan-pelan. Fasilitas ini untuk menunjang kenyamanan. Kami tak ingin rute menuju bandara tak ditopang fasiltas pendukung,” cetusnya.

Dia menjanjikan, selain menambah fasilitas pendukung, unit BRT pun akan ditambah. Pasalnya, Kemenhub berencana kembali mengirimkan lima unit BRT ke Kalsel. “Bisa saja ketika permintaan tinggi, beberapa unit dioperasionalkan untuk ke bandara,” tukasnya.

Tak hanya berharap dengan bantuan Kemenhub, tahun 2020 mendatang, pihaknya sudah merencanakan akan menambah tiga unit BRT lagi melalui APBD Kalsel. “BRT sudah menjadi pilihan utama masyarakat. Sebagai pemerintah, kami akan terus melengkapinya,” kata Mirhan.

Kabar BRT untuk tujuan bandara digratiskan disambut senang Ahmadi. Dia mengatakan, untuk menuju Bandara Syamsudin Noor sekarang tak hanya butuh waktu lama, namun masih terbatasnya angkutan. Dengan masuknya BRT, menurutnya sangat membantu masyarakat seperti dirinya yang memiliki uang pas-pasan.

“Saya dapat menekan ongkos. Mudah-mudahan armadanya semakin banyak agar tak menunggu lama,” harapnya. (mof/ran/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB
X