Ski Air Kalsel Bertekad Amankan 4 Slot Menuju Papua

- Jumat, 10 Januari 2020 | 10:59 WIB
HARUS JADI: Pengprov PSAWI Kalsel akan berkoordinasi dengan PB PSAWI Pusat guna mengamankan ketersediaan empat slot tiket menuju PON XX 2020 Papua.
HARUS JADI: Pengprov PSAWI Kalsel akan berkoordinasi dengan PB PSAWI Pusat guna mengamankan ketersediaan empat slot tiket menuju PON XX 2020 Papua.

BANJARMASIN – Pengurus Provinsi Persatuan Ski Air dan Wakeboard Indonesia (Pengprov PSAWI) Kalsel bertekad mengamankan empat slot tiket menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2020 Papua. Untuk itu, Pengprov PSAWI Kalsel akan segera melakukan komunikasi dengan Pengurus Besar (PB) PSAWI Pusat demi memastikan ketersediaan slot menuju PON Papua tersebut.

Pembina Pengprov PSAWI Kalsel, H Aftahuddin menjelaskan pihaknya sempat dijanjikan empat slot tiket menuju PON XX 2020 Papua. “Ini dikarenakan cabang olahraga (cabor) ski air memang belum tersebar secara merata di seluruh Indonesia. Hanya beberapa provinsi yang sudah memiliki Pengprov dan memiliki atlet, oleh karena itu PB PSAWI menjanjikan empat slot untuk tiap provinsi yang sudah memiliki Pengprov definitif,” sebut pria yang akrab disapa Aftah ini.

Ditambahkan Aftah, dengan ketersediaan empat slot tersebut, maka proses kualifikasi menuju PON Papua untuk cabang olahraga (cabor) ski air hampir bisa dipastikan tanpa melalui Pra PON.

“Apalagi, ini kan waktunya sudah mepet. PON Papua kabarnya digelar Oktober 2020 ini. Kalau PB PSAWI tidak mengumumkan entry by name mulai sekarang, kapan lagi?,” tanyanya.

Aftah menuturkan untuk memenuhi empat slot tersebut, Pengprov PSAWI Kalsel bakal merekomendasikan atlet ski air terbaiknya. Yakni, dari nomor pertandingan trick, slalom, maupun wakeboard.

“Kalau dihitung berdasarkan poin, ada beberapa atlet kami yang sudah masuk syarat. Antara lain, Sifa Rosadi, Akbar Fadhillah, dan Ali Murtahdo. Satu atlet lagi akan kami rekomendasikan atlet putri,” tandasnya.(oza/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB
X