Pilwali Banjarmasin: PKB Dapat 10 Kandidat, Selanjutnya Diserahkan ke Pusat

- Jumat, 10 Januari 2020 | 11:25 WIB

BANJARMASIN - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah menutup penjaringan bakal calon Pilwali 2020, akhir tahun tadi. Hasilnya, parpol ini menjaring 10 kandidat.

Tiga di antaranya adalah nama beken. Pertama anggota DPD RI Habib Abdurrahman Bahasyim (Habib Banua). Wakil Wali Kota Hermansyah. Ada pula Wakil Ketua DPRD Banjarmasin, Ananda.

Ketua DPC PKB Banjarmasin, Hilyah Aulia mengatakan berkas-berkas pelamar itu diserahkan ke DPP PKB. Sebagai bahan pertimbangan di pusat.

“Setelahnya, barulah para pelamar akan menjalani fit and proper test,” kata Ketua Fraksi PKB DPRD Banjarmasin itu. Agenda itu rencananya akan digelar di DPP PKB.

Nantinya, kandidat-kandidat itu juga diminta membawa hasil survei pribadi. Sebagai acuan saat fit and proper test.

Hilyah tak berani berandai-andai. Figur mana yang akan dipilih. Segala keputusan diserahkan pada elit partai di level lebih tinggi.

“Siapa yang diusung PKB, tergantung komunikasi dengan pusat,” ucapnya.
Hilyah menambahkan, partainya tak akan sembarangan memilih nama yang diusung. Mereka bakal benar-benar mempertimbangkan sosok tepat untuk kota ini.

Lantas kapan fit and proper test digelar? Hilyah belum bisa memastikan. Ia menyebut, masih menunggu arahan DPP. Yang pasti, setelah proses itu selesai, PKB tak akan berlama-lama untuk menerbitkan SK usungan.

“Kemungkinan sebelum pendaftaran KPU dibuka, sudah ada SK,” bebernya.

Menurut Hilyah, PKB tetap tak menutup diri dengan partai lain. Sekalipun kadernya tak mendaftar dalam penjaringan mereka. Termasuk tak menutup diri untuk Wali Kota Ibnu Sina.

“Kan bisa saja PKB wakilnya, berkoalisi dengan parpol yang mengusung Ibnu Sina sebagai calon wali kota,” ucapnya. Intinya, PKB tahu diri. Untuk bertarung di pilwali nanti, mereka butuh teman koalisi. Tak mungkin mengusung calon sendiri dengan hanya lima kursi di parlemen.(nur/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB
X