Agar Waspada, Polisi Selipkan Pesan di Motor Warga

- Senin, 13 Januari 2020 | 11:11 WIB
Bhabinkamtibmas Polsek Banjarmasin Tengah berpatroli di wilayah hukumnya, Sabtu (11/1) malam. Tujuannya, menekan angka pencurian sepeda motor.
Bhabinkamtibmas Polsek Banjarmasin Tengah berpatroli di wilayah hukumnya, Sabtu (11/1) malam. Tujuannya, menekan angka pencurian sepeda motor.

BANJARMASIN - Bhabinkamtibmas Polsek Banjarmasin Tengah berpatroli di wilayah hukumnya, Sabtu (11/1) malam. Tujuannya, menekan angka pencurian sepeda motor.

Sasarannya, menegur para pemilik motor yang memarkir kendaraannya di luar rumah. Diparkir sembarangan di halaman atau tepi jalan gang.

Kapolsek Banjarmasin Tengah Kompol Irwan Kurniadi mengatakan, penyisiran itu memang sengaja digelar pada malam hari. "Sebagai antisipasi. Kami ingin masyarakat meningkatkan kewaspadaannya," ujarnya.

Terutama motor yang dibiarkan tanpa kunci pengaman tambahan. Memudahkan para pencuri untuk beraksi. Leluasa untuk mengambil buruannya.

Sebenarnya, hal-hal semacam ini sudah dipahami masyarakat. Tapi menurutnya, tak ada salahnya untuk diingatkan kembali. Mengingat banyak kasus curanmor kebanyakan diakibatkan kelalaian pemilik.

"Apabila pemiliknya tak ada, kami selipkan surat berisi pesan di motor atau sela pintu rumah," tambahnya. (lan/fud/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kejahatan Pecah Kaca Kembali Melanda Palangka Raya

Selasa, 19 Maret 2024 | 16:00 WIB
X