Sambut HPN, Sensus Penduduk 2020 dan Serahkan Sertifikat Halal

- Selasa, 4 Februari 2020 | 21:51 WIB
APEL SENIN: Walikota Banjarbaru, Nadjmi Adhani menjadi pembina Apel Gabungan karyawan/karyawati di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru pada Senin (3/2) di Lapangan Murjani Banjarbaru, sekaligus menyerahkan sertifikat Halal kepada 8 IKM di Kota Banjarbaru dan penyematan PIN sensus penduduk.
APEL SENIN: Walikota Banjarbaru, Nadjmi Adhani menjadi pembina Apel Gabungan karyawan/karyawati di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru pada Senin (3/2) di Lapangan Murjani Banjarbaru, sekaligus menyerahkan sertifikat Halal kepada 8 IKM di Kota Banjarbaru dan penyematan PIN sensus penduduk.

BANJARBARU - Walikota Banjarbaru, Nadjmi Adhani menjadi pembina Apel Gabungan karyawan/karyawati di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru pada Senin (3/2) di Lapangan Murjani Banjarbaru. Ia juga sekaligus menyerahkan sertifikat Halal kepada 8 IKM di Kota Banjarbaru dan penyematan PIN sensus penduduk.

Penyematan PIN ini dimaksudkan sebagai tanda dimulainya sensus penduduk tahun 2020. Sekaligus penyerahan buku Selayang Pandang Kota Banjarbaru dari Kepala BPS kepada Walikota Banjarbaru.

Dalam apel, tampak Wakil Walikota Banjarbaru, Darmawan Jaya Setiawan, Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru, Said Abdullah MSi, Pejabat Eselon II, III dan IV serta karyawan/karyawati di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru.

Walikota Banjarbaru, Nadjmi Adhani dalam amanatnya terkait momentum Hari Pers Nasional (HPN) 2020, menyampaikan Pers merupakan salah satu wadah ekspresi rakyat, tempat komunikasi serta pengawasan rakyat dalam kehidupan masyarakat, bangsa dan negara.

Untuk itu ia mengimbau kepada seluruh SKPD, camat, lurah se Kota Banjarbaru untuk mendukung dan menyemarakkan perhelatan Hari Pers Nasional tahun 2020 ini.

Terkait statistik. Ia berkomentar bahwa saat ini, bangsa Indonesia sedang memasuki era bonus demografi. Peluang bonus demografi yang sedang diperoleh tidak akan bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin tanpa adanya sumber daya manusia yang mumpuni.

"Pada tahun ini Badan Pusat Statistik (BPS) melaksanakan Sensus Penduduk (SP) ke tujuh. Dimana sensus penduduk bertujuan untuk menghasilkan data dasar kependudukan secara lebih rinci, serta informasi lainnya untuk keperluan penghitungan berbagai parameter demografis, antara angka kelahiran, angka kematian, angka harapan hidup dan lain–lain untuk keperluan perencanaan pembangunan," paparnya.

Dalam kesempatan itu, walikota juga menyerahkan sertifikat halal yang telah ditetapkan oleh fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) kepada 8 (delapan) Industri Kecil dan Menengah (IKM) pangan Kota Banjarbaru.  Yaitu untuk Produk Sambal Limau Kuit, Kue Basah (Bakpao), Rengginang, Sus Kering Farian rasa, Ikan olahan, Madu, Amplang dan Sirup Limau Kiut. (rvn/bin/ema)

-
-

-

 

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X