Maling Kulkas, Begini Nasib Pelakunya

- Sabtu, 15 Februari 2020 | 10:20 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi

BANJARMASIN - Personel Polsek Banjarmasin Selatan membekuk pelaku pembobolan rumah. Pelakunya Suriansyah (31) dan Aji (19), keduanya warga Jalan Lokasi I Kampung Limau.

Yang dilaporkan dicuri adalah dua unit kulkas, lima buah ranjang, kompresor dan alat pemotong rumput. Korban menderita kerugian sekitar Rp18 juta.

Polisi membekuk mereka pada Rabu (13/2) malam dari dua tempat berbeda. Tapi polisi hanya menyita barang bukti berupa satu buah kulkas. Sisanya rupanya sudah dijual habis.

Mereka membobol sebuah rumah di Jalan Bumi Mas Kompleks Handayani RT 31 Banjarmasin Selatan. Pemiliknya Yayasan Lentera Hati Bumi Indonesia atas nama Ratnatiah Yuni L (28).

Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Selatan Iptu Ganef B mengungkapkan, kedua pelaku beraksi ketika rumah dalam keadaan kosong. Sedangkan pemilik rumah baru menyadari pencurian saat pulang.

"Mereka mengangkut barang curiannya menggunakan gerobak. Sebelum beraksi mereka memantau lebih dulu lokasi dan situasinya. Pintu rumah mereka rusak," ujar Ganef kemarin (14/2).

"Keduanya kami jerat mereka dengan pasal 363 KUHP. Tapi masih dalam pemeriksaan intensif. Mungkin barang kali ada aksi-aksi kejahatan lain yang ditutupi kedua pelaku," tutupnya. (lan/at/fud)

Editor: berry-Beri Mardiansyah

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pengedar Kabur, Orang Suruhan Diringkus

Rabu, 17 April 2024 | 09:34 WIB
X