Raisa yang Teristimewa; Dari Puncak HUT SMAN 2 Banjarmasin Ke-54

- Minggu, 23 Februari 2020 | 09:40 WIB

Penampilan apik Raisa meriahkan puncak HUT SMAN 2 Banjarmasin ke-54, Jumat (21/2) malam. Penyanyi Kali Kedua itu mengaku kangen dengan Banjarmasin.

"Yang paling ngangenin dari Banjarmasin itu ya penontonnya. Ramah dan menggemaskan," ungkap Raisa di sela jeda nyanyiannya.

Kurang lebih 10 lagu dinyanyikan dalam penampilan berdurasi sejam itu. Could It Be, You, Serba Salah dan lagu lainnya berhasil mencairkan suasana.

Spesialnya lagi, ini kali pertama Raisa menyanyikan lagu Teristimewa secara langsung di hadapan penonton. "Teristimewa ini lagu baru aku, ini pertama kalinya dinyanyikan langsung," ungkapnya.

Meski baru rilis sepekan sebelumnya, lagu ini tampak akrab di telinga para Sobat Muda. Apalagi bagi YourRaisa Banjarmasin, sebutan untuk fans penyanyi asal Jakarta itu.

Ia juga sempat mengutarakan kegugupannya menjelang tampil malam itu. Namun hilang seketika, saat melihat antusiasme para penonton yang memadati halaman sekolah tersebut. "Tiap mau tampil masih gugup kok, tapi jadi rileks saat melihat penontonnya asyik gini," ucap Raisa.

Keseruan itu tercapai berkat kekompakan OSIS SMAN 2 Banjarmasin. Event itu bertajuk A'uderior, Make Your Dream Come True In Our 54. Sesuai namanya, penyelenggara berharap siapa saja yang datang bisa bermimpi dan berhasil mewujudkannya.

Ketua pelaksana acara, Muhammad Anzari dibuat speechless. Katanya sih di luar ekspektasi. Geralan A'uderior yang ia tangani bersama 70 siswa lainnya berjalan lancar dan meriah.

"Seru banget, benar-benar di luar ekspektasi. Perkiraan ada 2400 orang yang hadir. Meliputi penonton, undangan dan keluarga besar Smada," bebernya.

Acara itu juga menampilkan sejumlah band anak muda beberapa saat sebelum Raisa. Seperti Monochrome, Minimalis ft Riyadi, Madhava, dan Onion Tears. Penampilan dancer Smada dan kuis sponsor juga semakin memeriahkan suasana.

Belasan bazaar makanan dan minuman kekinian juga tersedia. Terlebih, venue acara dilengkapi dengan berbagai spot berfoto.

Anzari berharap, di usia yang ke-54 ini, Smada semakin gemilang. "Jaya terus untuk Smada, semoga HUT selanjutnya semakin meriah," pungkasnya. (tia/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X