Tim Legenda Berebut Piala Paman Birin

- Rabu, 26 Februari 2020 | 09:50 WIB
TECHNICAL MEETING: 20 tim sepak bola akan berpartisipasi di Kompetisi Sepak Bola Antar Legend Paman Birin Cup 2020 di Stadion 17 Mei Banjarmasin, hari ini hingga Sabtu (29/2).
TECHNICAL MEETING: 20 tim sepak bola akan berpartisipasi di Kompetisi Sepak Bola Antar Legend Paman Birin Cup 2020 di Stadion 17 Mei Banjarmasin, hari ini hingga Sabtu (29/2).

BANJARMASIN – Bukan hanya bagi usia muda, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel ternyata juga serius memberikan wadah kompetisi olahraga bagi yang sudah berumur. Buktinya, Dispora Kalsel menggelar Kejuaraan Sepak Bola Antar Legend Paman Birin Cup 2020. Kompetisi ini digelar di Stadion 17 Mei Banjarmasin, mulai hari ini hingga Sabtu (29/2) depan.

Ada 20 tim sepak bola dengan para pemain berstatus sudah “legend” yang bakal bertanding di kompetisi tersebut. “Kompetisi ini menerapkan sistem pertandingan sudden death dan dibagi dalam dua pool. Tiap pool terdiri dari sepuluh tim sepak bola legend,” ujar M Nasir, Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kalsel, usai technical meeting di ruang rapat Sahbirin Noor, Dispora Kalsel, Selasa (25/2).
Ditambahkan Nasir, kompetisi ini merupakan ajang silaturahim para pesepakbola yang sudah berumur.

“Yang boleh ikutan kompetisi ini hanya pemain sepak bola berusia mulai 46 tahun. Baik mantan pemain profesional maupun hobi, boleh ikutan. Besok (hari ini, red) akan dimulai pembukaannya dan dijadwalkan akan dibuka langsung oleh Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor,” sambungnya. 

Yang tak kalah penting, Nasir menjelaskan ajang ini menyediakan hadiah yang menggiurkan. “Total hadiah yang disediakan senilai Rp40 juta. Selain itu, ada penghargaan khusus kepada pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak,” sebutnya.

Sementara itu, Togap Siregar, pentolan Togap FC mengaku senang dengan adanya kompetisi ini. “Semua pemain Togap FC siap tanding. Dan kami berusaha untuk menjadi juara umum dan merebut Piala Paman Birin,” tandasnya.(oza/ema)

Peserta Kompetisi Sepak Bola Antar Legend Paman Birin Cup 2020

POOL A
- Togap FC
- Kalsel Pos FC
- Aksesoris FC
- Juman FC
- All Star
- Kalsel Kharisma FC
- All Star Balangan
- Bos FC
- Sinar Harapan
- All Star Banjarbaru

POOL B
- PS Hartati
- BAM FC
- All Star Landasan Ulin
- Galatua FC
- Setda Kalsel
- KDN FC
- SUB FC
- Family MBFC
- All Star Tala
- Telkom Banjarbaru

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X