Bupati Wahid Lihat Rest Area Haul Guru Sekumpul dan Berbincang dengan Jamaah

- Sabtu, 29 Februari 2020 | 15:43 WIB
MOMEN: Bupati HSU H Abdul Wahid HK saat menyapa balita yang ada di Rest Area Haul Guru Sekumpul ke-15 di Desa Tapus Kecamatan Amuntai Tengah Jumat (28/1). (Foto: Pemkab HSU untuk Radar Banjarmasin)
MOMEN: Bupati HSU H Abdul Wahid HK saat menyapa balita yang ada di Rest Area Haul Guru Sekumpul ke-15 di Desa Tapus Kecamatan Amuntai Tengah Jumat (28/1). (Foto: Pemkab HSU untuk Radar Banjarmasin)

AMUNTAI - Antusias warga Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) mensukseskan Haul Guru Sekumpul ke-15 ini tidak diragukan lagi. Salah satu semangat melayani yakni kehadiran sejumlah rest area yang didirikan kelompok masyarakat.

Seperti, Rest Area Masjid Jami Baitul Kiram yang terletak di Kota Raden Kecamatan Amuntai Tengah. Dan Rest Area Haul Guru Sekumpul di Rest Area Putri Junjung Buih di Desa Tapus Kecamatan Amuntai Tengah.

Keberadaan rest area tersebut langsung di monitor langsung oleh Bupati HSU H Abdul Wahid HK. Bahkan bupati pada Jumat (28/2) sore lalu, turun dan menyapa sejumlah jamaah yang tengah memanfaatkan sejumlah layanan yang ada di rest area terbesar di HSU tersebut.

Sejumlah lokasi di rest area tersebut yang dipantau langsung orang nomor satu tersebut seperti tenda istirahat bagi jamaah yang kelelahan karena capek berkendara. Selanjutnya dapur umum untuk makanan para jamaah haul dan layanan kesehatan dari Dinas Kesehatan HSU yang diterjunkan di masing-masing rest area.

Bahkan dari pemantau terlihat Bupati H Abdul Wahid HK berbincang dengan jamaah baik yang memeriksa kesehatan maupun yang tengah duduk santai menikmati pelayanan yang diberikan relawan di pos haul tersebut.

Bupati HSU H Abdul Wahid HK yang meninjau Rest Area di Desa Tapus Kecamatan Amuntai Tengah mengaku terharu pada rekan-rekan relawan termasuk masyarakat secara mandiri menjamu para peserta haul yang melalui wilayahnya.

Dia berpesan pada jamaah haul yang letih bisa memanfaatkan rest area untuk beristirahat atau makan makanan yang disediakan. Dan bila merasa perlu cek kesehatan tim dari Dinkes HSU juga ada di Rest Area. "Mudahan selamat sampai tujuan dan kembali ke rumah juga dengan selamat," sampainya.

Hadir pada peninjauan tersebut yakni Ketua DPRD HSU Almien Ashar Safari, Plt Dinas Pol PP dan Damkar Jumadi MT, Dinas Komunikasi dan Informatika bagian Protokol Setda HSU yang melakukan peliputan di lokasi haul. Terlihat juga pegawai dari Dinas Kesehatan HSU. (mar)

Editor: berry-Beri Mardiansyah

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB

Januari hingga Maret, 7 Kebakaran di Balangan

Selasa, 26 Maret 2024 | 15:35 WIB
X