Pecah Kongsi..!! Maling Adukan Sesama Maling

- Minggu, 1 Maret 2020 | 07:13 WIB
DIBORGOL: Hendra diringkus personel Polsek Banjarmasin Utara. Ternyata, lelaki ini punya sejarah panjang dalam soal pencurian.
DIBORGOL: Hendra diringkus personel Polsek Banjarmasin Utara. Ternyata, lelaki ini punya sejarah panjang dalam soal pencurian.

BANJARMASIN - Kasus pencurian laptop seharga Rp9 juta di Jalan Perdagangan terungkap. Setelah Ahmad Hendrayani alias Hendra kepergok saat hendak membobol sebuah rumah indekos di kawasan Kindaung Permai, Rabu (26/2) siang.

Saat diinterogasi polisi, pria 34 tahun itu ternyata mengaku pernah mencuri di Masjid Ar Rahim di Jalan Sultan Adam, beberapa waktu yang lewat. Dia bahkan sempat menjadi viral di media sosial. Setelah video CCTV yang merekam aksinya beredar.

Tapi Hendra tak ingin dipenjara sendirian. Dia menyebut nama lain, yakni Ahmad Fitriannoor alias Amat, 39 tahun.

Keduanya pernah berduet untuk mencuri sebuah komputer jinjing di Kompleks Borneo Permata RT 24 Banjarmasin Utara, awal Februari (2/2) lalu.

Bermodal keterangan tersebut, dipimpin Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Utara Iptu Sandi, polisi menjemput pelaku kedua. Ternyata, Amat masih memegang barang bukti berupa laptop tersebut.

"Rupanya, Hendra ini pelaku yang pernah mencuri di Masjid Ar Rahim. Dia beraksi bersama Amat. Pernah pula keduanya mencuri di Jalan Perdagangan," beber Iptu Sandi mewakili Kapolsek Banjarmasin Utara AKP Gita Suhandhi.

"Menerima laporan korban, anggota kemudian menyelidikinya. Hingga akhirnya berhasil ditangkap," tambahnya. Korban pencurian laptop itu atas nama Aulia Savitri, 31 tahun.

Selanjutnya, kedua tersangka bersama barbuk digiring ke mapolsek. "Keduanya kami jerat dengan Pasal 363 KUHP terkait pencarian," pungkas Iptu Sandi.

Hendra saat ini tercatat sebagai warga Jalan Rawasari XIV Banjarmasin Tengah, sedangkan rekannya Amat tinggal di Simpang Belitung Banjarmasin Selatan. (lan/fud/ema)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

EO Bisa Dijerat Sejumlah Undang-Undang

Rabu, 24 April 2024 | 08:00 WIB

Pengedar Sabu di IKN Diringkus Polisi

Rabu, 24 April 2024 | 06:52 WIB

Raup Rp 40 Juta Usai Jadi Admin Gadungan

Selasa, 23 April 2024 | 09:50 WIB

Masih Abaikan Parkir, Curanmor Masih Menghantui

Selasa, 23 April 2024 | 08:00 WIB

Pembobol Gudang Kampus Poliban Tertangkap

Minggu, 21 April 2024 | 17:20 WIB

Raup Rp 40 Juta Usai Jadi Admin Gadungan

Minggu, 21 April 2024 | 14:30 WIB

Akun IG Diretas, Manajemen BTV Lapor Polda Kaltim

Minggu, 21 April 2024 | 13:49 WIB
X