Legislatif Dukung Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan

- Senin, 30 Maret 2020 | 11:17 WIB
MONITORING : Ketua Komisi III DPRD Balangan Elly Satriana (kanan) saat memeriksa kondisi jembatan di salah satu desa. | FOTO: HUMAS FOR RADAR BANJARMASIN.
MONITORING : Ketua Komisi III DPRD Balangan Elly Satriana (kanan) saat memeriksa kondisi jembatan di salah satu desa. | FOTO: HUMAS FOR RADAR BANJARMASIN.

PARINGIN - DPRD Kabupaten Balangan minta kepada eksekutif agar pembangunan jalan, jembatan serta infrastruktur lainnya terus berlanjut pada tahun anggaran 2020 ini dan seterusnya.

Karena menurut Ketua Komisi III DPRD Balangan Elly Satriana, pembangunan infrastruktur ini berkaitan langsung dengan mobilitas warga dan sangat mendukung sektor ekonomi masyarakat.

Ia mengatakan, semua program yang berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat, baik itu dari sektor pendidikan, kesehatan, terlebih infrastruktur yang berkaitan langsung dengan mobilitas dan pendukung sektor ekonomi masyarakat, perlu mendapat perhatian.

“Program pembangunan infrastruktur ini harus berkelanjutan dan menjadi skala prioritas,” ujar Elly, Sabtu (28/3).

Selain itu, lanjut dia, dalam pembangunan infrastruktur juga yang perlu diperhatikan adalah prioritas di daerah terpencil.

Ini penting, kata Elly lagi, karena pembangunan infrastruktur di daerah terpencil merupakan proses transformasi struktural atau pemerataan, dan harus berjalan dengan tanpa melupakan keseimbangan kualitas lingkungan hidup di wilayah pedalaman.

“Kami mendukung dan minta program pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan, karena infrastruktur yang bagus adalah modal dasar kita dalam meningkatkan pelayanan kesehatan, pendidikan dan peningkatan perekonomian masyarakat petani,” pungkasnya. (why/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Banjarmasin Pulangkan 10 Orang Terlantar

Jumat, 26 April 2024 | 14:30 WIB
X