Pemkab Balangan Anggarkan Rp38 Miliar untuk Penanganan COVID-19

- Senin, 13 April 2020 | 14:45 WIB
Foto: Bupati Balangan, Ansharuddin
Foto: Bupati Balangan, Ansharuddin

PARINGIN - Setelah melakukan pembahasan dan konsultasi mengenai pergeseran anggaran terkait penanganan COVID-19 dengan kementerian, Pemkab Balangan memutuskan anggaran final sebesar Rp38 miliar.

Bupati Balangan Ansharuddin menuturkan, pergeseran anggaran dilakukan di program anggaran yang tidak berhubungan dengan masyarakat langsung, sedangkan anggaran seperti kesehatan, pendidikan dilakukan blocking anggaran, artinya anggaran tersebut tidak diubah.

Pergeseran anggaran pada dinas tersebut, akan digunakan dalam penanganan COVID-19 yang kini sudah masuk dalam kategori darurat. Artinya anggaran yang disediakan di proyeksikan di atas kebutuhan, sehingga tidak akan mengalami kekurangan dalam upaya menangani pandemi ini.

“Kalau kurang, akan kita tambah lagi,’’ tegasnya.

Anggaran sebesar itu, lanjut Ansharuddin, sudah termasuk penanganan dampak ekonomi dan sosial dari dampak pandemi ini, seperti pemberian bantuan Sembako, subsidi tarif PDAM dan pemberian stimulus kredit ke pengumpul karet dan UMKM.

“Khusus stimulus kredit berupa pinjaman tanpa bunga ke pengumpul karet atau pertanian, kita sediakan anggaran sebesar Rp15 miliar, ini mengingat perekonomian Balangan masih sebagian besar berasal dari produksi karet,’’ paparnya.

Dengan berbagai kebijakan ini, Ansharuddin berharap, dampak COVID-19 ini bisa tertangani dan cepat berlalu.

Terpisah, Kepala Badan Keuangan Daerah, Tamrin Tailah menyampaikan, perhitungan yang dialokasikan ini sudah melalui tahapan simulasi pergeseran anggaran di tahun 2020, yaitu pergeseran belanja perjalanan dinas dan kegiatan bimbingan teknis. (why/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X