Latihan Beladiri, Tak Boleh Kontak Bodi

- Selasa, 21 April 2020 | 09:18 WIB
JAGA JARAK: Latihan cabor Kempo menghindari kontak bodi demi mencegah penularan corona
JAGA JARAK: Latihan cabor Kempo menghindari kontak bodi demi mencegah penularan corona

BANJARMASIN - Para atlet cabor beladiri Kalsel dihadapkan dalam pilihan sulit. Selama pandemi corona, kegiatan latihan yang mereka lakukan tak bisa maksimal. Ada protokol pencegahan corona yang membuat mereka tak mungkin lagi latihan seperti dulu. 

Seperti yang dirasakan para kenshi (atlet kempo) Kalsel. Selain intensitas dan porsi latihan yang dikurangi, mereka juga dilarang untuk kontak fisik. "Padahal, kami sangat perlu latihan tanding atau simulasi pertarungan. Namun untuk menghindari corona, latihan simulasi tanding ini tidak dilakukan dulu," kata Desi Jakal Kuswinarmi, kenshi Kalsel yang disiapkan ke PON XX 2020 Papua.

Desi menuturkan latihan tanpa simulasi tanding kontak bodi terasa bagai sayur tanpa garam. "Otomatis, jadi kurang semangat. Tapi, inilah protokol yang wajib kami terapkan untuk memutus mata rantai Covid-19," sambungnya.

Atlet gulat Kalsel, Fahriansyah juga merasakan hal yang sama. "Dengan latihan simulasi tanding, saya bisa mengevaluasi apa saja kekurangan dalam latihan. Karena tiap gerakan yang diajarkan pelatih bisa langsung saya praktikkan ketika latihan simulasi tanding," sebut Fahri.

Namun, Fahri bisa memahami keterbatasan ini. "Sesuaikan saja dengan instruksi pelatih. Yang penting, kondisi harus tetap fit," tuntasnya.(oza/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB
X