Gelar Konvoi Sosialisasi PSBB

- Jumat, 15 Mei 2020 | 09:49 WIB
SOSIALISASI: Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani berserta Wakil Walikota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan dan Forkopimda Kota Banjarbaru saat melakukan Konvoi dalam rangka sosialisasi persiapan PSBB di Kota Banjarbaru, Kamis (14/5) kemarin. | FOTO: HUMAS DAN PROTOKOL PEMKO BANJARBARU
SOSIALISASI: Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani berserta Wakil Walikota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan dan Forkopimda Kota Banjarbaru saat melakukan Konvoi dalam rangka sosialisasi persiapan PSBB di Kota Banjarbaru, Kamis (14/5) kemarin. | FOTO: HUMAS DAN PROTOKOL PEMKO BANJARBARU

BANJARBARU - Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani berserta Wakil Walikota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan dan Forkopimda Kota Banjarbaru, Kamis (14/5) kemarin melakukan Konvoi armada dalam rangka sosialisasi persiapan PSBB di Kota Banjarbaru.

Sebelum konvoi, rombongan berkumpul di Lapangan Murjani. Armada yang mengikuti konvoi datang dari berbagai instansi. Mulai dari Polres Banjarbaru, Kodim 1006/Mtp, Dishub Kota Banjarbaru, Satpol PP Kota Banjarbaru, BPBD Kota Banjarbaru dan lain-lain.

Armada sendiri dibagi menjadi dua kelompok, yaitu, Armada I yang berkonvoi di Jalan Panglima Batur Timur, Q Mall Banjarbaru, Sungai Ulin (Jln Ir. PM. Noor), Cempaka (Jln Mistar Cokrokusumo), Jln Taruna, Jln Palam, Jln Trikora dan Bundaran Liang Anggang.

Adapun rute untuk armada II:  Jln Panglima Batur Barat, Jln Karang Anyar I, Jln Andil Gotong Royong (arah bandara) dan Jln Golf.

Dalam kesempatan itu, Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani yang memimpin rombongan Armada I menyampaikan, sosialisasi digelar untuk memberitahu ke masyarakat terkait Surat Keputusan Menteri Kesehatan tentang penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Wilayah Kabupaten Banjar, Barito Kuala dan Kota Banjarbaru dalam rangka percepatan penanganan Covid-19.

"Kami mengerahkan semua armada yang dimiliki. Baik dari Pemko, TNI, Kepolisian, rumah sakit dan Puskesmas. Serta, melibatkan masyarakat untuk melakukan sosialisasi bahwa pada tanggal 16 Mei 2020 selama 14 hari, kita akan mulai memberlakukan PSBB," katanya.

Nadjmi menuturkan, PSBB akan berhasil apabila masyarakat mentaati imbauan pemerintah. Serta, selalu menjaga imunitas dengan memberlakukan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

"Serta, tidak melakukan aktivitas keluar rumah yang berlebihan. Kalaupun sangat perlu keluar, gunakan masker," pungkasnya. (ris/bin/ema)

-

-

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X