RESMI..! PSBB Banjarmasin Diperpanjang, Ibnu Ingin Sosialisasi Lebih Masif

- Jumat, 22 Mei 2020 | 07:30 WIB
PSBB Banjarmasin diperpanjang untuk 10 hari ke depan.
PSBB Banjarmasin diperpanjang untuk 10 hari ke depan.

BANJARMASIN - Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) resmi berlanjut. Bila pada pelaksanaan PSBB tahap I dan II sebelumnya digelar selama 14 hari, PSBB tahap III hanya digelar selama 10 hari. Terhitung mulai hari ini hingga 31 Mei mendatang.

Hal itu diungkapkan Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina seusai menggelar rapat evaluasi PSBB tahap II, di rumah dinas Wali Kota, kemarin (21/5) malam.

"Setelah mencermati kebijakan dari Pemerintah Pusat, kemudian juga Penetapan Masa Tanggap Darurat Nasional hingga tanggal 30 Mei, maka PSBB tahap III di Banjarmasin akan kita perpanjang selama 10 hari saja," bebernya.

Ibnu berharap, dalam pelaksanaan PSBB tahap III kali ini tim Gugus Tugas masih bisa mengejar angka kasus COVID-19 di lapangan.

Di samping itu, Ibnu juga menginginkan bahwa lewat sosialisasi yang lebih masif dapat membantu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya bahaya COVID-19.

"Sehingga masyarakat kita bisa semakin taat untuk menggunakan masker dan juga menaati protokol kesehatan," tuntasnya. (war/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB

Januari hingga Maret, 7 Kebakaran di Balangan

Selasa, 26 Maret 2024 | 15:35 WIB
X