Di Hulu Sungai Selatan Perpanjang Libur Sekolah Sampai Juli

- Sabtu, 30 Mei 2020 | 10:44 WIB
Kepala Disdik Kabupaten HSS, Siti Erma
Kepala Disdik Kabupaten HSS, Siti Erma

KANDANGAN – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) kembali memperpanjang masa proses belajar mengajar di rumah bagi pelajar jenjang PAUD, SD dan SMP, sampai bulan Juli mendatang.

Kepala Disdik Kabupaten HSS, Siti Erma membenarkan kembali memperpanjang masa proses belajar mengajar di rumah. Penambahan waktu ini untuk keempat kali. “Iya sampai tanggal 13 Juli dan masuk kembali 15 Juli,” ujarnya, Kamis (28/5) kemarin.

Perpanjangan ini terkait perkembangan pandemi Covid-19. Surat edaran (SE) sudahnya dibuat bernomor 420/1117/2020. Dari surat tersebut ada beberapa hal harus ditindaklanjuti. Pertama, pembelajaran di rumah sampai tanggal 27 Juni mendatang atau berakhirnya tahun ajaran 2019/2020. Kedua, libur kenaikan kelas 29 Juni sampai 11 Juli mendatang. Ketiga, masuk sekolah tahun ajaran 2020/2021 akan disampaikan kemudian dengan memperhatikan kondisi perkembangan pandemi Covid-19.

Para kepala sekolah, pendidik, dan tenaga kependidikan mulai 2 Juni mendatang tetap bertugas secara bergiliran di satuan pendidikan masing-masing. Untuk mempersiapkan tahun ajaran 2020/2021 dan melaksanakan tugas administrasi lainnya.

Selanjutnya pengawas dan penilik sekolah mengawasi kegiatan di sekolah yang dibina. Terakhir para orang tua/wali peserta didik melakukan pengawasan dan memastikan putra/putrinya melaksanakan kegiatan pembelajaran di rumah serta membatasi aktivitas di luar rumah.

Rahmat (31) warga Kandangan mengapresiasi kebijakan Disdik Kabupaten HSS kembali memperpanjang proses belajar mengajar di rumah. “Kalau untuk kepentingan dan kebaikan bersama tentu didukung,” ujar pria yang sehari-hari sebagai wiraswasta ini.

Sekadar diketahui, di Kabupaten HSS untuk jenjang PAUD negeri dan swasta total 297 unit, SD 240 unit, dan jenjang SMP 37 unit.(shn/dye/ema)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

X