Tanbu Sosialisasi New Normal

- Senin, 1 Juni 2020 | 09:21 WIB
GARIS PEMBATAS : Wakapolres Tanbu, Kompol Arief Prasetia membuat garis pembatas untuk selalu menjaga jarak aman di salah bank di Batulicin.
GARIS PEMBATAS : Wakapolres Tanbu, Kompol Arief Prasetia membuat garis pembatas untuk selalu menjaga jarak aman di salah bank di Batulicin.

BATULICIN - Tim gabungan dari Polres, Pemkab Tanbu dan Kodim 1022 melaksanakan sosialisasi pelaksanaan new normal di daerah ini. Sosialisasi ditujukan kepada masyarakat yang beraktivitas di beberapa pasar di kawasan Kecamatan Simpang Empat, akhir pekant adi.

Selain melaksanakan sosialisasi dan imbauan, tim gabungan juga membuat garis pembatas untuk parkir kendaraan dan para pedagang pasar agar selalu menjaga jarak aman antara pembeli dan pedagang serta penjaga parkir dan pemilik kendaraan.

Wakapolres Tanbu, Kompol Arief Prasetia mengatakan sosialisasi ini dalam rangka pendisiplinan protokol kesehatan yang dilakukan di tempat-tempat pelayanan publik. Seperti pasar, supermarket dan perkantoran. “Kegiatan ini bertujuan agar masyarakat siap untuk melaksanakan new normal seperti yang disampaikan Presiden RI,” ujarnya.

Ditegaskannya, selain pasar dan supermarket, warung makan dan restoran juga harus menyediakan tempat cuci tangan maupun hand sanitizer sesuai dengan protokol kesehatan. “Di tempat-tempat publik warga wajib menggunakan masker. Apabila tidak, tentu akan kita larang,” tegasnya.

Untuk langkah-langkah yang dilakukan, tak lain memberikan imbauan kepada masyarakat secara humanis, tetapi tetap tegas. “Bagi warga yang tidak menggunakan masker akan dilarang untuk memasuki wilayah keramaian seperti pasar dan supermarket,” jelasnya.

Dia berharap, dengan adanya kegiatan pendisiplinan terhadap masyarakat ini dapat mengurangi jumlah kasus corona di Tanah Bumbu.

Sebelum kegiatan sosialisasi, Polres Tanah Bumbu menggelar apel gabungan di halaman Mapolres Tanah Bumbu. Apel gabungan persiapan new normal ini dipimpin Wakapolres Tanah Bumbu Kompol Arief Prasetia, diikuti anggota Polres, Kodim 1022 Tanbu dan Satpol-PP. (kry/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB
X