Aplikasi Desa Melawan Covid-19

- Kamis, 9 Juli 2020 | 09:37 WIB
PELATIHAN: Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Tanah Bumbu mengadakan Pelatihan Pembuatan Aplikasi Desa Melawan Covid-19 (eDMC-19) melalui Zoom e-Meeting di DLR (Digital Life Room) Kantor Bupati Tanah Bumbu. (Foto Diskominfo Tanbu For Radar Banjarmasin).
PELATIHAN: Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Tanah Bumbu mengadakan Pelatihan Pembuatan Aplikasi Desa Melawan Covid-19 (eDMC-19) melalui Zoom e-Meeting di DLR (Digital Life Room) Kantor Bupati Tanah Bumbu. (Foto Diskominfo Tanbu For Radar Banjarmasin).

BATULICIN - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Tanah Bumbu mengadakan Pelatihan Pembuatan Aplikasi Desa Melawan Covid-19 (eDMC-19) melalui Zoom e-Meeting di DLR (Digital Life Room) Kantor Bupati Tanah Bumbu.

Pelatihan ini diikuti oleh desa-desa seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Tanah Bumbu.

Menurut Laila Hayati, pendamping Teknologi Tepat Guna Kabupaten Tanah Bumbu menyampaikan tugas relawan Covid-19 di desa adalah untuk memperoleh data yang akurat.

“Kemudian, data dari tim relawan yang didapat akan menjadi database untuk pengambilan kebijakan selanjutnya,” ujarnya.

Sebagai pembicara pada Pelatihan Aplikasi eDMC-19 adalah Mastuti Sahal, Penggerak Swadaya Masyarakat Pertama pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Tanah Bumbu.

Ia mengatakan Aplikasi Desa Melawan Covid-19 merupakan Aplikasi yang dibuat oleh Kementerian Desa bekerja sama dengan Bank Dunia, bertujuan untuk membantu tim relawan dan juga sebagai database untuk bahan pertimbangan pengambilan kebijakan baik di pemerintah daerah maupun pemerintah pusat.

“Oleh karenanya, keakuratan dan kevalidan data harus diutamakan. Karena apabila data yang di input itu tidak valid, dikhawatirkan kebijakan yang diambil tidak akan tepat sasaran untuk masyarakat,” jelasnya. (kry/ram/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X