Tambah 52 Bed di Dua Lokasi Karantina

- Sabtu, 11 Juli 2020 | 10:52 WIB
KARANTINA: RSUD Brigjen H Hasan Basry Kandangan baru menyediakan 77 bed untuk menampung pasien positif Covid-19
KARANTINA: RSUD Brigjen H Hasan Basry Kandangan baru menyediakan 77 bed untuk menampung pasien positif Covid-19

KANDANGAN – Terus bertambahnya kasus positif Covid-19 di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) membuat Tim Gugus Tugas Percepatan Pencegahan dan Penanganan Covid-19 menambah kapasitas bed alias tempat tidur di ruang karantina.

Berdasarkan data tim gugus tugas pada Jumat (10/7) sore sekitar pukul 16.00 Wita, kasus Covid-19 di Bumi Antaludin sebanyak 122 kasus. Rinciannya, 91 orang masih mendapatkan perawatan. Ada 24 sembuh, dan sisanya tujuh meninggal dunia.

Ketua Harian Tim Gugus Tugas, Muhammad Noor mengatakan penambahan bed di ruangan karantina di RSUD Brigjen H Hasan Basry Kandangan, dan bekas bangunan RSUD Brigjen H Hassan Basry Kandangan harus dilakukan karena sudah over kapasitas. “Ada 52 bed nanti akan ditambah untuk dua lokasi karantina,” ujarnya, Kamis (9/7) kemarin.

Jumlah bed tersedia saat ini di ruangan karantina di RSUD Brigjen H Hasan Basry Kandangan sebanyak 77 unit. Sedangkan di bekas bangunan RSUD Brigjen H Hassan Basry Kandangan sebanyak 44 unit. “Di RSUD Brigjen H Hasan Basry Kandangan akan ditambah sebanyak enam unit, dan di bekas bangunan RSUD Brigjen H Hassan Basry Kandangan sebanyak 46 unit,” rinci pria yang juga menjabat sebagai Sekda HSS ini.

Disebutkan M Noor, saat ini ada sebanyak 219 orang masih menunggu hasil swab yang belum keluar. “Penambahan bed di ruangan karantina ini untuk Orang Tanpa Gejala (OTG),” katanya.

Jika nanti hasil swab keluar dan ternyata ruang karantina over kapasitas lagi, tim gugus tugas kembali mencari alternatif ruangan baru. “Direncanakan nanti hotel Rakat Mufakat milik Pemkab sebagai alternatif. Ada sekitar 17 bed rencana disiapkan,” tutur M Noor.

Tim gugus tugas terus meminta warga mematuhi protokol kesehatan. Mulai dari menggunakan masker saat beraktivitas, rutin mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, dan jaga jarak atau menghindari kerumunan. (shn/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB
X