Kecewa, Mahasiswa Nyatakan Mosi Tidak Percaya

- Kamis, 16 Juli 2020 | 10:39 WIB
TEMU VIRTUAL: Mahasiswa dari FRI Kalsel bertemu anggota DPRD dan kepala daerah terkait penolakan atas RUU Omnibus Law di Gedung DPRD Kalsel, kemarin (15/7) siang. | FOTO: ENDANG SYARIFUDDIN/RADAR BANJARMASIN
TEMU VIRTUAL: Mahasiswa dari FRI Kalsel bertemu anggota DPRD dan kepala daerah terkait penolakan atas RUU Omnibus Law di Gedung DPRD Kalsel, kemarin (15/7) siang. | FOTO: ENDANG SYARIFUDDIN/RADAR BANJARMASIN

BANJARMASIN – Fraksi Rakyat Indonesia (FRI) Kalsel kecewa dengan para Anggota DPR RI dapil Kalsel di Senayan. Pasalnya, dari sebelas anggota dewan, tak seorang pun hadir dalam pertemuan virtual kemarin (15/7) siang.

Hanya anggota dewan dari kabupaten dan kota yang hadir. Bagi perwakilan FRI, Ahdiat Zairullah, pertemuan virtual ini penting untuk meminta penegasan. Apakah para wakil rakyat Banua itu menolak atau mendukung RUU Omnibus Law.

Mahasiswa pun kecewa. Menurutnya, tanpa harus bertemu langsung, anggota dewan cuma diminta meluangkan waktu sebentar untuk mendengarkan aspirasi masyarakat yang telah memilihnya.

Namun dengan beribu alasan tetap tak hadir. “Makanya kami menyatakan mosi tidak percaya kepada DPR dapil Kalsel yang ada di pusat,” tegas pemuda yang juga Ketua BEM Universitas Lambung Mangkurat (ULM) tersebut.

Ahdiat yang juga Koordinator Wilayah BEM se-Kalsel ini mengungkapkan, rekan-rekan mahasiswa sudah menyiapkan langkah perjuangan untuk menggagalkan pengesahan RUU Omnibus Law.

Pandemi takkan menahan langkah mahasiswa. "Kami akan menggelar aksi jalanan, mimbar bebas, dan teatrikal di perempatan Jalan Lambung Mangkurat,” tegasnya.

Sementara itu, Kabag Persidangan dan Hukum Sekretariat DPRD Kalsel, Muhammad Jaini mengaku sudah menyampaikan undangan kepada seluruh anggota DPR dan DPD di Jakarta. Surat sudah dilayangkan melalui WhatsApp masing-masing staf ahli anggota dewan.

“Terkait ketidakhadiran mereka, itu di luar kemampuan kami. Amanah kami sebatas menyediakan tempat, peralatan virtual dan koordinasi narasumber,” jelasnya. (gmp/fud/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X