Bioskop Terancam Batal Buka

- Senin, 20 Juli 2020 | 11:41 WIB
LAMA TUTUP: Bioskop XXI di Duta Mall Banjarmasin terancam batal buka. Tapi manajemen DM masih berharap bisa mengejar target 29 Juli. | FOTO: WAHYU RAMADHAN/RADAR BANJARMASIN
LAMA TUTUP: Bioskop XXI di Duta Mall Banjarmasin terancam batal buka. Tapi manajemen DM masih berharap bisa mengejar target 29 Juli. | FOTO: WAHYU RAMADHAN/RADAR BANJARMASIN

BANJARMASIN - Rencana operasional bioskop di Duta Mall pada 29 Juli terancam dibatalkan. Menyusul keputusan penundaan oleh Gabungan Pengelola Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI).

Manajer Operasional DM Banjarmasin, Yenny Purnawati pun sudah mengetahui kabar itu. Melalui surat pernyataan yang disiarkan pada 16 Juli lalu.

Meski demikian, Yenny masih berharap bisa mewujudkan rencana awal. "Masih nego-nego, apa Banjarmasin bisa dijadikan pilot project (percontohan)," ujarnya.

Dia membandingkan antara aktivitas di bioskop dan di dalam pesawat. Menurutnya kedua aktivitas itu tak jauh berbeda. Durasinya juga hampir sama. Jadi menurutnya sah-sah saja apabila bioskop sudah bisa beroperasi seperti penerbangan.

"Durasi terbang 1,5 jam. Sama-sama duduk. Ruang bioskop malah lebih lega ketimbang kabin pesawat," bebernya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banjarmasin, Ikhsan Ahlak mengatakan, Pemko Banjarmasin sendiri belum mengeluarkan keputusan soal pelonggaran bioskop di Banjarmasin.

Alasannya, pemko masih belum meneliti segala kemungkinan-kemungkinan yang bakal terjadi jika bioskop dibuka. Kemudian, sejauh mana kesiapan dan kelayakan di lapangan juga belum diketahui.

"Kami belum mengeluarkan keputusan soal pelonggaran ini. Baru menerima paparan saja dari pengurus GPBSI Kalsel. Belum observasi di lapangan," ujarnya.

Lebih lanjut, Ikhsan juga memerlukan lampu hijau dari Gugus Tugas P2 COVID-19 Banjarmasin. "Nanti gugas saja yang menyikapinya," pungkasnya.

Diwartakan sebelumnya, DM sudah menyampaikan rencana pembukaan bioskop pada akhir bulan ini kepada pemko dan aparat keamanan.

Manajemen juga menjamin ruang bioskop setelah disterilkan dengan penyemprotan disinfektan. Termasuk pemasangan stiker jarak untuk tempat duduk penonton.

Sejak 25 Maret lalu, bioskop sudah ditutup selama hampir empat bulan. Penutupan menyusul pemberlakukan PSBB.

Sekarang, sekalipun sudah diklaim new normal, penyebaran virus corona masih begitu masif. Tapi beberapa sektor usaha sudah kembali beroperasi. (war/at/fud)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Transaksi SPKLU Naik Lima Kali Lipat

Jumat, 19 April 2024 | 10:45 WIB

Pusat Data Tingkatkan Permintaan Kawasan Industri

Jumat, 19 April 2024 | 09:55 WIB

Suzuki Indonesia Recall 448 Unit Jimny 3-Door

Jumat, 19 April 2024 | 08:49 WIB

Libur Idulfitri Dongkrak Kinerja Kafe-Restoran

Kamis, 18 April 2024 | 10:30 WIB

Harga CPO Naik Ikut Mengerek Sawit

Kamis, 18 April 2024 | 07:55 WIB

Anggaran Subsidi BBM Terancam Bengkak

Selasa, 16 April 2024 | 18:30 WIB

Pasokan Gas Melon Ditambah 14,4 Juta Tabung

Selasa, 16 April 2024 | 17:25 WIB

Harga Emas Melonjak

Selasa, 16 April 2024 | 16:25 WIB
X