Gunner Gempur Lima Besar

- Sabtu, 8 Agustus 2020 | 09:19 WIB
TEMBAK TERUS: Mobil gunner PMI menyemprot jalan raya di Banjarmasin, belum lama ini. | FOTO: ENDANG SYARIFUDDIN/RADAR BANJARMASIN
TEMBAK TERUS: Mobil gunner PMI menyemprot jalan raya di Banjarmasin, belum lama ini. | FOTO: ENDANG SYARIFUDDIN/RADAR BANJARMASIN

BANJARMASIN – Mobil gunner kembali berkeliling kota, kemarin (7/8). Mensterilkan Banjarmasin dengan menyemprotkan cairan disinfektan.

Dengan kapasitas tangki 4 ribu liter, gunner Palang Merah Indonesia (PMI) itu menyemprot jalan protokol dan tempat umum yang sering dikerumuni orang banyak.

"Sebenarnya bukan hari ini saja. Gunner rutin kami turunkan setiap hari," kata Ketua PMI Kalsel, Gusti Iskandar Sukma Alamsyah.

Kader senior Partai Golkar ini menambahkan, Banjarmasin, Banjarbaru, Tanah Laut, Banjar dan Barito Kuala menjadi daerah prioritas lintasan gunner.

Penyemprotan dimulai sejak pagi sampai sore. "Lima besar yang kami gempur," tegasnya.

Per 7 Agustus, Banjarmasin pusat penularan COVID-19 dengan 2.384 kasus positif. Kalsel pun menjadi zona merah dengan penambahan kasus terbanyak setelah Jawa Barat.

Dengan penyemprotan ini, Gusti berharap, masyarakat akan menyadari bahwa pandemi belum berakhir. "Karena tanpa kesadaran masyarakat, bakal berat menekan angka kasus ini," pungkasnya. (gmp/fud/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X